Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bahannya Bau Mirip Telur Busuk, Ini yang Dimaksud BBM Rendah Sulfur

Ferdian - Minggu, 14 Juli 2024 | 12:30 WIB
Ilustrasi SPBU Pertamina
pertaminapatraniaga.com
Ilustrasi SPBU Pertamina

GridOto.com - Sedang ramai kabar akan ada BBM rendah sulfur baru yang dirilis pada 17 Agustus 2024.

BBM baru itu akan diuji coba dijual di sejumlah stasiun pengisian bahan bakar umum atau SPBU.

Rencana ini muncul bersamaan dengan adanya pembatasan BBM subsidi yang hanya bisa dinikmati warga yang berhak.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif mengatakan, peluncuran BBM rendah sulfur bertujuan untuk mengurangi tingginya tingkat pencemaran udara di Indonesia.

”Kita cari bahan pencampur yang bisa mengurangi konten sulfur. Sekarang, kan, masih 500 ppm (parts per million), sedangkan standar Euro V kan sudah harus di bawah 50. Tapi, menuju itu ada ongkosnya. Kilang (Refinery Development Master Plan/RDMP) di Balikpapan (Kalimantan Timur) juga belum kelar,” ujarnya dilansir dari Kompas.id.

Namun, belum dipastikan BBM rendah sulfur jenis apa yang bakal diluncurkan pada Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia itu.

Buat yang belum paham, BBM rendah sulfur adalah bahan bakar minyak yang mengandung lebih sedikit sulfur.

BBM rendah sulfur disebut juga sebagai BBM ramah lingkungan.

Sulfur adalah unsur kimia non-logam poliatomik yang diidentifikasi dengan huruf S dengan nomor atom 16.

Di Indonesia, sulfur kerap disebut sebagai belerang.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa