GridOto.com - Sedang mencari mobil MPV yang muat banyak dan cocok untuk keluarga, All New Daihatsu Xenia bisa dilirik!
Mobil bikinan PT Astra Daihatsu Motor (ADM) merupakan generasi ketiga dari All New Xenia di Indonesia dan mendapat ubahan menyeluruh dari eksterior, interior juga fitur.
All New Xenia sendiri bertarung di kelas low MPV yang diisi Toyota Avanza, Mitsubishi Xpander hingga Suzuki Ertiga.
Bertarung di kelas panas, New Xenia ini dijejalkan platform baru Daihatsu New Global Architecture (DNGA).
Di sektor dapur pacu, disediakan dua pilihan mesin yakni 1.300 cc dan 1.500 cc berteknologi NR-VE Dual VVT-i.
Mesin dengan kapasitas 1.300 cc dengan kode 1NR-VE, diklaim mampu menghasilkan tenaga 97,9 dk dan torsi 121,6 Nm.
Kemudian untuk mesin 1.500 cc berkode 2NR-VE, diklaim punya tenaga sebesar 106 dk dan torsi maksimal 138,2 Nm.
Mesin tersebut dikawinkan dengan pilihan transmisi manual serta Continuously Variable Transmission (CVT) yang disalurkan ke roda depan atau Front Wheel Drive (FWD).
Daihatsu Xenia juga sudah dilengkapi dengan fitur keselamatan canggih yakni Daihatsu Advanced Safety Assist (ASA), untuk tipe tertingginya.
Ada enam fitur yang tergabung dalam ASA, yaitu Pre-Collision Warning, Pre-Collision Braking, Pedal Misoperation Control, Front Departure Alert, Lane Departure Warning, dan Lane Departure Prevention.
Untuk harganya sendiri, New Xenia termurah disuguhkan varian 1.3 M MT dengan banderol Rp 222.650.000.
Sedangkan varian termahal saat ini ada di tipe Xenia 1.5 R CVT dengan harga Rp 268.450.000.
Daftar Harga All New Daihatsu Xenia :
All New Daihatsu Xenia 1.3 M MT : Rp 222.650.000
All New Daihatsu Xenia 1.3 X MT : Rp 225.850.000
All New Daihatsu Xenia 1.3 CVT : Rp 245.250.000
All New Daihatsu Xenia 1.3 R MT : Rp 236.850.000
All New Daihatsu Xenia 1.3 R CVT : Rp 254.350.000
All New Daihatsu Xenia 1.5 R MT : Rp 254.050.000
All New Daihatsu Xenia 1.5 R MT ADS : Rp 263.050.000
All New Daihatsu Xenia 1.5 R CVT : Rp 268.450.000
*Daftar harga diambil dari situs resmi daihatsu.co.id 08 Juli 2024
Baca Juga: Pajak Hidup Mobil Bekas Daihatsu Xenia 2013-2014, Ini Kisaran Harganya
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR