Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ada Banyak, Berikut Daftar Promo Astra Financial di GIIAS 2024

M. Adam Samudra - Selasa, 9 Juli 2024 | 07:15 WIB
Astra Financial kembali jadi sponsor platinum GIIAS 2024
Adam Samudra
Astra Financial kembali jadi sponsor platinum GIIAS 2024

GridOto.com - Astra Financial kembali menjadi sponsor platinum di Gaikindo Indonesia International Auto Show GIIAS 2024 pameran otomotif yang akan digelar selama 18 - 28 Juli 2024 di Serpong.

Total ada sebelas lini bisnis Astra Financial yang jadi sponsor GIIAS 2024, yakni FIFGROUP, Astra Credit Companies (ACC), Toyota Astra Finance (TAF), Asuransi Astra, Astra Life, AstraPay, Maucash, Moxa, Seva, Bank Saqu dan Olx Mobbi.

Dalam GIIAS 2024, Astra Financial menyajikan banyak promo menarik.

Menurut Project Director Astra Financial, Tan Chian Hok, GIIAS 2024 merupakan salah satu event otomotif besar di Asia Tenggara.

Untuk itulah pagelaran ini perlu mendapatkan dukungan dari Astra Financial salah satunya dengan menebar banyak promo.

“Sejalan dengan tema Visioning Beyond, desain booth kami memiliki nuansa putih dan perak futuristik yang diperkuat dengan aksen warna biru dan kuning keemasan didukung oleh garis dan elemen organik," kata Project Director Astra Financial GIIAS 2024, Tan Chian Hok, Senin (8/7/2024).

"Hal itu kami sajikan dalam desain visual yang melambangkan berbagai layanan dan penawaran Astra Financial untuk memenuhi semua kebutuhan dan keinginan pelanggan,” sambungnya.

Astra Financial menawarkan sejumlah program promo menarik dengan mengambil momentum ulang tahun Astra International yang menginjak usia 67 tahun pada tahun ini.

Aneka program promo yang ditawarkan serba mengandung unsur angka 6 dan 7.

Baca Juga: Astra Financial Kembali Jadi Sponsor Platinum GIIAS 2024, Segini Nilai Transaksinya

"Astra Financial juga mengajak masyarakat merasakan pengalaman merasakan animo gelaran GIIAS secara online, lewat Pengalaman Online Astra Financial melalui layanan di www.astrafinancialevent.com," ucapnya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa