GridOto.com - Cukup banyak pembalap crash parah pada hari pertama MotoGP Jerman 2024 di Sirkuit Sachsenring.
Di antaranya adalah Marc Marquez, Fabio Di Giannantonio dan Marco Bezzecchi yang mengalami insiden cukup keras pada hari pertama MotoGP Jerman 2024.
Sirkuit Sachsenring memiliki banyak tikungan ke kiri, namun uniknya justru kebanyakan insiden terjadi di tikungan ke kanan.
Marc Marquez mengalami dua kali crash berbeda yakni di tikungan 1 dan tikungan 11 yang arahnya ke kanan.
Fabio Di Giannantonio juga menjadi korban di tikungan 1 dan Marco Bezzecchi mengalaminya di tikungan 11.
Banyaknya kejadian pembalap yang terjatuh di tikungan ke kanan Sachsenring bukan tanpa alasan.
Penyebabnya adalah karena karakter Sirkuit Sachsenring itu sendiri, yang memiliki banyak tikungan ke kiri.
Sirkuit Sachsenring memiliki 13 tikungan, di mana hanya tiga tikungan saja yang ke kiri dan sisanya adalah ke arah kanan.
Jadi saat para pembalap melibas banyak tikungan ke kiri secara beruntun, permukaan ban bagian kanan akan mengalami penurunan suhu.
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR