Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2024

Suzuki Fronx Siap Menyapa Jepang, Yuk Intip Lagi Spesifikasinya

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Jumat, 5 Juli 2024 | 20:52 WIB
Mobil baru Suzuki Fronx telah meluncur di India di Auto Expo 2023.
Maruti Suzuki
Mobil baru Suzuki Fronx telah meluncur di India di Auto Expo 2023.

GridOto.com - Jadi andalan di India, Suzuki Fronx mulai merambah ke pasar Jepang. Yuk intip lagi spesifikasinya.

Yup, Suzuki Fronx yang memulai kiprahnya sebagai 'Jaipur' Domestic Market bakal resmi jadi Japan Domestic Market dalam waktu dekat.

Persiapan hadirnya Suzuki Fronx di Jepang tersebut terpantau lewat laman teaser Suzuki Jepang yang rilis 1 Juli lalu.

Laman teaser tersebut hanya menampilkan dua foto Suzuki Fronx yaitu bagian depan dan bagian belakang.

Selain dua foto tersebut, Suzuki membocorkan kalau teaser pertama tersebut akan diikuti teaser kedua pada pertengahan Juli.

Teaser mobil baru Suzuki Fronx spek Jepang.
Suzuki
Teaser mobil baru Suzuki Fronx spek Jepang.

Baca Juga: Kembaran Suzuki Fronx Dari Toyota Meluncur di India, Namanya Taisor

Oh iya, Suzuki juga tidak lupa memamerkan penghargaan yang berhasil disabet oleh Fronx secara global.

Buat yang belum tahu, Suzuki Fronx merupakan Compact SUV yang masuk ke dalam lini produk Nexa di India.

Meluncur pada Januari 2023 lalu, Fronx disiapkan untuk menghadapi Kia Sonet, Tata Nexon, dan Hyundai Venue.

Editor : Trybowo Laksono

SPKLU Error Saat Melakukan Pengecasan Mobil? Coba Lakukan Ini

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa