Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Jadinya Jika Dinamo CVT NMAX TURBO Tiba-tiba Bermasalah

Mohammad Nurul Hidayah - Selasa, 2 Juli 2024 | 15:00 WIB
Yamaha NMAX Turbo
Yamaha NMAX Turbo

Gridoto.com - Yamaha NMAX 'TURBO' series menggunakan teknologi CVT baru yang dikasih nama YECVT (Yamaha Electric Continous Variable Transmission).

Dengan teknologi ini, maju mundur pulley depan kini tidak mengandalkan gaya sentrifugal roller.

Tetapi maju mundur pulley depan akan digerakan secara elektrik menggunakan dinamo.

Banyak yang penasaran, apa jadinya jika dinamo yang menggerakan pulley depan NMAX 'TURBO' tiba-tiba bermasalah ketika digunakan?

Baca Juga: First Ride Yamaha NMAX Turbo, Begini Cara Pakai Turbo Y-Shift dan Rasanya

Apakah motor tetap bisa digunakan dengan aman? Atau malah motor tidak bisa digunakan?

Ferry Nurul Fajar selaku Technical & Education PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) memberikan penjelasan.

Komponen pulley depan YECVT di Yamaha NMAX TURBO
Nurul
Komponen pulley depan YECVT di Yamaha NMAX TURBO

Menurut Ferry, saat ada masalah pada sistem YECVT, lampu indikator di panel instrumen akan menyala sebagai tanda.

"Jika lampu bertuliskan CVT di indikator menyala, itu tandanya ada masalah pada komponen YECVT," buka Ferry.

Baca Juga: Sok Belakang NMAX TURBO Dipasang di NMAX Lama, Lebih Empuk Tapi Bisa Begini

Jika hal itu terjadi, menurut Ferry motor akan memasuki mode darurat.

"Misalkan dinamo tidak bisa bekerja menggerakan pulley, motor akan memasuki mode darurat," tambahnya saat acara Media Workshop NMAX TURBO di Cibinong, Bogor, Jawa Barat.

Dalam mode darurat ini motor tetap bisa digunakan namun kecepatannya tidak bisa tinggi.

"Tetap bisa dipakai, cuma kecepatannnya terbatas. Karena pulley-nya tidak bergerak saat dinamonya bermasalah," yakinnya.

Jadi, saat dinamo bermasalah motor tetap bisa kalian gunakan dalam mode darurat dan tidak akan mengganggu mesin.

Hanya kecepatannya saja yang tidak bisa tinggi.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Gandeng Kustomfest, Rollie Monkie Adakan Misi Regenerasi Painter Lokal dan Internasional

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa