Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2024

Gak Cuma Listrik, Citroen C3 Aircross Eropa Juga Ada Versi Hybrid

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Minggu, 30 Juni 2024 | 21:11 WIB
Citroen C3 Aircross.
Citroen
Citroen C3 Aircross.

GridOto.com - Tidak hanya tersedia dalam penggerak listrik, Citroen C3 Aircross spek Eropa juga tersedia dalam versi hybrid juga lho.

Yup, Citroen tidak hanya meluncurkan mobil baru Citroen E-C3 Aircross pada Rabu (19/6) lalu di Eropa.

Kehadiran mobil baru Citroen E-C3 Aircross juga diiringi oleh Citroen C3 Aircross yang masih memiliki mesin konvensional.

Citroen membanderol Citroen C3 Aircross bermesin konvensional mulai dari 19.400 euro atau Rp 340,9 juta (kurs 1 euro = Rp 17.571).

Namun dengan banderol mulai dari 25.800 euro atau Rp 453,3 juta, konsumen sudah bisa memiliki Citroen C3 Aircross versi hybrid.

Citroen C3 Aircross tersedia dengan penggerak hybrid.
Citroen
Citroen C3 Aircross tersedia dengan penggerak hybrid.

Baca Juga: Citroen E-C3 Aircross Ada Versi Opel? Ternyata Begini Tampilannya

Hybrid pada Citroen C3 Aircross sejatinya adalah sistem mild hybrid yang memiliki motor listrik kecil di transmisinya.

Utamanya, Citroen C3 Aircross dibekali mesin tiga silinder turbo 1.198 cc Puretech yang melontarkan tenaga 134 dk dan torsi 230 Nm.

Tenaga dan torsi mesin tersebut disalurkan ke roda depan lewat transmisi 6-percepatan otomatis yang sudah terelektrifikasi.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bisa Dicoba, Ini 5 Aplikasi yang Bisa Dipakai Untuk Pantau Arus Lalu Lintas di Tol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa