GridOto.com - Memimpin sejak lap pertama, Pecco Bagnaia berhasil keluar sebagai pemenang balapan MotoGP Belanda 2024.
Pecco Bagnaia finis terdepan di sprint MotoGP Belanda 2024, dengan keunggulan lebih dari dua detik di depan Jorge Martin.
Sementara itu podium tiga diamankan oleh Maverick Vinales, yang berhasil lolos dari kejaran rombongan pembalap di belakangnya.
Posisi keempat diamankan oleh Enea Bastianini, yang tampil lumayan kencang pada beberapa lap terakhir balapan.
The Beast memenangkan pertarungan melawan sejumlah pembalap, termasuk Fabio Di Giannantonio yang finis kelima.
Sayang sekali di dalam pertarungan rombongan tersebut, ada Aleix Espargaro yang menjadi korban.
Aleix Espargaro mengalami crash keras menjelang garis finis, saat mencoba memperebutkan posisi kelima melawan Diggia.
Espargaro terlihat kesakitan usai crash tersebut dan harus mendapat bantuan dari tim medis meski masih sanggup berjalan dengan kakinya.
Kesialan juga dialami pembalap tim Gresini Racing Marc Marquez, yang juga mengakhiri balapan tanpa poin karena terjatuh.
Baca Juga: Marc Marquez Crash, Pecco Bagnaia Cetak Rekor di Kualifikasi MotoGP Belanda 2024
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR