Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Siap Ramaikan GIIAS 2024, Dashcam 70mai Genjot Layanan Purnajual

Wisnu Andebar - Sabtu, 29 Juni 2024 | 13:45 WIB
70mai akan hadir di GIIAS 2024
70mai akan hadir di GIIAS 2024

GridOto.com - Menjajaki pasar Indonesia sejak 2020 lalu, 70mai Indonesia berkomitmen untuk tidak hanya memasarkan produk tapi juga layanan purnajualnya.

Merek dashcam asal Cina ini telah bekerja sama dengan lebih dari 40 bengkel rekanan dan puluhan jaringan outlet di Indonesia yang akan terus berkembang.

Jaringan outlet tersebut akan memastikan ketersediaan dan kemudahan akses untuk pemasangan dan perawatan produk.

Selain itu, 70mai memiliki tim customer service dedicated dan pusat layanan resmi, serta garansi selama satu tahun untuk setiap pembelian dashcam.

Deodato Esperanza, Marketing & PR Manager 70mai Indonesia mengatakan, pihaknya akan terus fokus mengembangkan jaringan penjualan dan layanan aftersales sebagai prioritas.

"Dengan begitu, konsumen di Indonesia tidak perlu ragu lagi dengan kualitas dari dashcam mobil 70mai ini," ujarnya dalam keterangan tertulis.

Deodato menjelaskan, untuk pasar Indonesia 70mai berhasil menjual ribuan unit dashcam setiap bulannya.

Sementara untuk pasar global, dashcam mobil asal Negeri Tirai Bambu ini telah dijual di 108 negara.

70mai telah menorehkan berbagai penghargaan seperti winner of RedDot & iF Design Awards, Indiegogo winning most funded campaign in Travel & Outdoors.

Baca Juga: Profil Winsen Direktur 70mai Indonesia, Dashcam Harga Kompetitif dan Kualitas Jadi Kunci

Saat ini, 70mai Indonesia telah memasarkan total delapan produk dashcam untuk berbagai kebutuhan dan preferensi pasar.

Harga yang ditawarkan di Indonesia cukup variatif dengan banderol mulai Rp 600 ribuan sampai Rp 3 jutaan. 

Buat yang penasaran, 70mai akan hadir dalam ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 mulai 18-28 Juli 2024 di ICE BSD, Tangerang, Banten.

Tidak hanya hadir di acara-acara besar, 70mai juga punya platform e-commerce seperti Shopee dan Tokopedia buat konsumen yang mau beli secara online.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa