Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Diskon Mobil Listrik di JFK 2024, Harga Hyundai Ioniq 5 Dipangkas Ratusan Juta Rupiah

Wisnu Andebar - Sabtu, 29 Juni 2024 | 13:05 WIB
JFK 2024 tawarkan diskon untuk mobil listrik
JFK 2024 tawarkan diskon untuk mobil listrik

GridOto.com - Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2024 yang berlangsung mulai 12 Juni hingga 14 Juli 2024, menghadirkan beragam diskon salah satunya untuk mobil listrik.

Tercatat, ada beberapa Agen Pemegang Merek (APM) turut meramaikan gelaran yang berlangsung di Jakarta International Expo, Jakarta Pusat.

Di antaranya BYD, Chery, Hyundai, Seres, Neta, dan Wuling memberikan beragam promo menarik dan diskon hingga ratusan juta rupiah.

Berdasarkan keterangan terulis yang diterima GridOto.com, pabrikan asal Korea Selatan Hyundai memberikan diskon Rp125 juta untuk mobil listrik Ioniq 5 tipe Signature Long Range.

Adapun harga normal Ioniq 5 Signature Long Range, saat ini dibanderol Rp 895 juta on the road (OTR) Jakarta.

Harga tersebut sudah termasuk diskon dan subsidi 10 persen dari pemerintah.

Di sisi lain, mobil listrik Chery dibanderol mulai Rp 498 juta hingga Rp 503 juta. Chery memberikan diskon 20 persen untuk seluruh varian Omoda E5. 

Lanjut ke PT Neta Auto Indonesia (Neta) yang memamerkan mobil listrik keluaran terbarunya, yakni V II dengan banderol Rp 299 juta OTR Jakarta.

Neta memberikan games bagi konsumennya dengan beragam hadiah menarik, mulai iPhone, Smart TV, Gold Bar, hingga Voucher Shopping.

Baca Juga: Promo Motor dan Sepeda Listrik di JFK 2024, Diskon Hingga 50 Persen

Kemudian Wuling memberikan diskon besar untuk ketiga mobil listriknya, yakni Air ev, Binguo EV, dan Cloud EV.

Rinciannya, potongan harga sebesar Rp 36 juta untuk Air ev, dari Rp 302 juta menjadi Rp 266 juta.

Sedangkan untuk Binguo EV mendapat diskon Rp 45 juta, dari Rp 408 juta menjadi Rp 363 juta.

Kemudian brand asal Cina ini memberikan diskon Rp 9 juta untuk Cloud EV, dari yang awalnya dibanderol Rp 438 juta menjadi Rp 429 juta di JFK 2024.

Sekadar info, JFK tahun ini memberikan fokus lebih pada sektor kendaraan listrik, baik roda dua maupun empat.

Salah satu upaya yang dilakukan adalah memperluas area kendaraan listrik agar mampu mendapatkan pangsa pasar yang lebih besar lagi.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa