Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2024

Temani Nissan Serena e-POWER, Honda Bawa Step WGN ke GIIAS 2024?

Aries Aditya Putra - Kamis, 27 Juni 2024 | 19:45 WIB
Honda Step WGN
Honda
Honda Step WGN

GridOto.com - Dalam press conference GIIAS 2024, Honda mempresentasikan bakal membawa lima produk elektrifikasi.

Tiga diantaranya ditampilkan dalam presentasi meski gambarnya terlihat samar.

Namun dari siluet yang ada, bisa terlihat salah satu mobil yang bakal di bawa di booth Honda Prospect Motor di hall 6B tersebut yakni sebuah MPV bernama Step WGN e:HEV.

Jika memang benar hadir, artinya Honda Step WGN ini bakal menemani Nissan Serena e-POWER yang sudah dipastikan bakal langsung dijual di Indonesia.

Interior Honda Step WGN
Honda
Interior Honda Step WGN

Baca Juga: Honda Step WGN Meluncur di Jepang. Tampilan Minimalis, Fitur Canggih!

Honda Step WGN yang masuk generasi keenam ini secara dimensi memang tidak terlalu jauh dibanding Nissan Serena atau Toyota Voxy.

Dimensi PxLxT sebesar 4.830 x 1.750 x 1.845 mm dengan wheelbase 2.890 mm.

Untuk varian hybrid, Step WGN dibekali mesin 4 silinder 1.993 cc yang bisa menghasilkan tenaga 143 dk dengan torsi 175 Nm.

Sementara motor listriknya hasilkan tenaga 181 dk dan torsi 315 Nm.

Tenaga dan torsi tersebut disalurkan melalu e-CVT ke roda depan (FWD).

Editor : Trybowo Laksono

Dugaan Harga dan Varian Nissan X-Trail e-POWER, Dekati CR-V e:HEV?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa