Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2024

Nissan X-Trail Disinyalir Merapat ke GIIAS 2024, Begini Spesifikasinya

Aries Aditya Putra - Kamis, 27 Juni 2024 | 10:04 WIB
Nissan X-Trail T33
Nissan Global
Nissan X-Trail T33

GridOto.com - Selain Nissan Serena e-POWER yang dipastikan bakal diluncurkan di ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, disinyalir X-Trail generasi terbaru juga akan hadir di event tahunan tersebut.

Sebetulnya saat presentasi PT Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI) untuk preview GIIAS 2024 beberapa hari lalu juga ada dua mobil lagi yang masih tetutup selubung.

Namun bila dilihat lebih seksama, salah satu mobil yang kemungkinan hadir yakni Medium SUV dari Nissan yakni X-Trail generasi terbaru yang menggunakan kode bodi T33.

Di beberapa negara, X-Trail e-POWER hadir dalam beberapa varian termasuk untuk penggerak yang ada pilihan FWD dan AWD.

Tapi untuk pasar Indonesia, rasanya memang masih cocok untuk yang versi gerak roda depan alias FWD.

Tampilan buritan Nissan X-Trail terbaru
Nissan Global
Tampilan buritan Nissan X-Trail terbaru

Baca Juga: Belum Rilis di Indonesia, Nissan X-Trail e-POWER Dapat Model Spesial!

X-Trail terbaru ini dibekali mesin 3 silinder kapasitas 1.497 cc turbo. Mesin berkode KR15DDT ini bisa suplai tenaga 156 dk dengan torsi 250 Nm.

Namun seperti halnya mobil e-POWER lain mesin ini tidak bertugas untuk menggerakan roda, melainkan hanya berfungsi sebagai generator penyuplai listrik ke baterai lithium-ion yang kapasitasnya 2,1 kWh.

Tugas itu diambil alih oleh motor listrik yang tenaganya sampai 150 kW atau 201 dk dengan torsi 330 Nm.

Klaimnya, akselerasi dari 0-100 km/jam tuntas dalam waktu 8 detik.

Sementara untuk jarak tempuh bisa sampai 948 km dengan bahan bakar sebanyak 55 liter.

Editor : Trybowo Laksono

Dimensi Hyundai Inster Ternyata Beda Dikit Dengan Casper, Kenapa Ya?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa