Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2024

Video: BAIC BJ30e, SUV Hybrid Dengan Torsi 685 Nm Yang Bakal Masuk Indonesia

Aries Aditya Putra - Senin, 24 Juni 2024 | 20:17 WIB
Mobil baru BAIC BJ 30e untuk pasar Cina
Aries Aditya/GridOto.com
Mobil baru BAIC BJ 30e untuk pasar Cina

GridOto.com - BAIC BJ30e rencananya bakal masuk ke pasar Indonesia.

Generasi kedua dari BJ30 ini secara tampilan sudah jauh lebih segar.

Apalagi, di generasi terbarunya ini ada versi hybrid yang punya tenaga kombinasi 403 dk dan torsi 685 Nm.

Bahkan klaimnya akselerasi dari 0-100 km/jam bisa tembus di angka 6 detik.

Kemampuan off-roadnya juga mumpuni, misalnya dari sisi approach angle yang mencapai 25 derajat, lalu departure angle 30 derajat dan longitudinal crossing angle 21 derajat. 

Interior BAIC BJ 30e terlihat minimalis
Aries Aditya/GridOto.com
Interior BAIC BJ 30e terlihat minimalis

Baca Juga: BAIC X55-II Selain Mode Berkendara Juga Ada Power Steering Mode Terpisah

Mobil ini juga punya mode khusus untuk off-road. Ada snow, sand, mud dan water crossing. 

Kalau mau digunakan untuk kegiatan outdor, BAIC BJ30e ini juga bisa jadi teman camping sejati.

Jok depan bisa direbahkan serta jok belakang yang juga rata lantai bisa memberikan ruang yang cukup besar sebagai alas buat tempat tidur.

Ruang bagasi juga luas, bisa memuat barang hingga 1.496 liter saat jok baris kedua dilipat. 

Selengkapnya bisa simak video di bawah ini ya.

Editor : Trybowo Laksono

Upgrade! Segini Konsumsi BBM Nissan Serena e-POWER VS Serena C27

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa