Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ganti Radiator Mobil Lebih Gede Manfaatnya Apa Sih? Simak Nih

Ryan Fasha - Rabu, 12 Juni 2024 | 09:00 WIB
Ilustrasi radiator mobil
Ryan Fasha/GridOto.com
Ilustrasi radiator mobil

GridOto.com - Salah satu komponen dari sistem pendingin mesin adalah radiator.

Radiator ini bertugas penting untuk membuang hawa panas dari air radiator atau coolant yang mengalir di dalamnya.

Semakin besar kubikasi mesin mobil umumnya ukuran radiator juga semakain besar.

Ada pula yang mengganti radiator lebih besar seperti merek aftermarket yang banyak beredar dipasaran.

Banyak pemilik mobil terutama yang sudah melakukan modifikasi pada mesin mengganti radiator dengan yang lebih besar.

Radiator mobil aftermarket
Radiator mobil aftermarket

Baca Juga: Kipas Radiator Mobil Sampai Bermasalah, Ini Dia Sob Dampaknya

Sebelum asal ganti radiator, pahami dulu alasan dan manfaat ganti radiator mobil lebih besar.

"Ganti radiator dengan ukuran lebih besar ini akan menambah volume coolant," buka Apre dari bengkel AP Speed di Jl. Hankam, Bekasi.

"Adapun alasan ganti radiator lebih besar yakni untuk meredam panas mesin yang tinggi, hal ini berlaku untuk mobil yang sudah dilakukan upgrade mesinnya," tambah Apre.

Panas mesin yang tinggi harus diredam dengan coolant yang lebih banyak.

Semakin banyak coolant yang bersirkulasi maka semakin efektif sistem pendingin.

Radiator mobil ada umurnya lho gaes
Dok. Otomotif
Radiator mobil ada umurnya lho gaes

Baca Juga: Water Pump Radiator Bermasalah, Ini Dia Ternyata Penyebabnya

"Suhu atau temperatur mesin yang ideal itu antara 80-95 derajat celcius," sebut Erick Budiman owner bengkel Jakarta Diesel Squad (JDS).

"Menjaga suhu air radiator atau coolant ini bisa didapat dari ukuran radiator yang lebih besar," terang pria yang posisi bengkelnya ada di Pondok Bambu, Jakarta Timur.

Itulah manfaat dari ganti ukuran radiator yang lebih besar pada mobil.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ini Error yang Bikin Lamanya Pembatalan Pole Lap Marc Marquez di Kualifikasi MotoGP Jepang 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa