GridOto.com - Nama Kymco mungkin saat ini tak lagi kerap terdengar di Indonesia.
Meski begitu bukan berarti pabrikan satu ini sudah tak lagi eksis.
Bahkan Kymco ternyata juga punya motor matic bernuansa retro seperti yang belakangan lagi booming, namanya Kymco Like ABS 150i.
Kalau dilihat dari desainnya, bahkan matic retro Kymco ini cukup kuat aura skutik Eropa-nya.
Secara keseluruhan ia terlihat punya bodi yang membulat dan minim sudut-sudut tajam.
Headlamp-nya yang berbentuk cenderung oval juga berada di batok setang khas sutik Eropa, hanya sayangnya sumber cahayanya belum berasal dari LED tapi masih mengandalkan bohlam.
Selain itu ia juga punya bodi depan atau tameng yang cukup tegak, simpel, disertai sedikit aksen krom yang memberi kesan mewah, serta lampu sein yang ada di sisi sampingnya yang juga masih pakai bohlam.
Untungnya untuk stoplamp sudah disematkan LED nih jadi agak lumayan terlihat cocok sebagai motor modern.
Baca Juga: Ngintip Yamaha Lexi LX 155 Versi Vietnam, Keren Mana sama Versi Indonesia?
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR