Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Motor Listrik Electrum H3 Resmi Dijual, Ada Diskon dan Subsidi Pemerintah

Mohammad Nurul Hidayah - Kamis, 6 Juni 2024 | 15:30 WIB
Motor listrik Electrum H3 ini merupakan kelanjutan dari Electrum H5 yang sudah diluncurkan sejak akhir 2023 silam.
Electrum
Motor listrik Electrum H3 ini merupakan kelanjutan dari Electrum H5 yang sudah diluncurkan sejak akhir 2023 silam.

Gridoto.com - Motor listrik Electrum H3 resmi diluncurkan dan dijual di tanah air.

Electrum sendiri adalah produk yang dibuat dan dipasarkan PT Energi Kreasi Bersama (Electrum) yang merupakan hasil kerjasama PT TBS Energi Utama Tbk dan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk.

Motor listrik Electrum H3 ini merupakan kelanjutan dari Electrum H5 yang sudah diluncurkan sejak akhir 2023 silam.

Patrick Adhiatmadja selaku Managing Director PT Energi Kreasi Bersama (Electrum) menyebut, Electrum H3 ini dikembangkan untuk masyarakat urban yang lincah.

Baca Juga: Gojek Tokopedia Luncurkan Motor Listrik Electrum H5, Cuma Buat Mitra?

"H3 dikembangkan untuk melengkapi kebutuhan masyarakat yang memerlukan kemudahan dan kenyamanan dalam berkendara melalui motor listrik yang ringan," ucap Patrick.

Secara desain, Electrum H3 punya desain skuter modern dengan bentuk body yang lebih membulat.

Harga promosi perkenalan Electrum H3  khusus sampai bulan Juni 2024 sebesar Rp14.900.000.
Electrum
Harga promosi perkenalan Electrum H3 khusus sampai bulan Juni 2024 sebesar Rp14.900.000.

H3 memiliki dua mode berkendara yakni mode Smart untuk efisiensi, dan mode Sport untuk mengeluarkan performa maksimalnya.

Motor listrik ini diklaim memiliki kecepatan maksimal mencapai 65 km/jam.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cek Daftar Harga Honda BR-V Baru di Akhir 2024, Dijual Mulai Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa