Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Selisih Rp 20 Jutaan Lebih, Berikut Update Harga Yamaha XMAX 250 Vs Honda Forza 250 Juni 2024

Dida Argadea - Minggu, 2 Juni 2024 | 12:00 WIB
Honda Forza 250 dan Yamaha XMAX 250
Kolase GridOto
Honda Forza 250 dan Yamaha XMAX 250

GridOto.com - Sobat GridOto yang suka dengan motor matic bongsor atau big skutik tapi merasa kurang nendang dengan mesin 150 cc, maka kelas 250 cc patut dilirik.

Di segmen big skutik 250 cc setidaknya ada dua produk pabrikan Jepang bisa kamu pertimbangkan.

Pertama ada Yamaha XMAX 250, dan satu lagi adalah Honda Forza 250.

Secara desain keduanya sama-sama punya konsep matic bongsor yang kental nuansa elegan.

Yamaha XMAX 250
YIMM
Yamaha XMAX 250

Bicara spek, baik XMAX atau Forza sama-sama dibekali mesin berkapasitas 250 cc sebagai jantung pacunya.

Tepatnya XMAX pakai mesin SOHC berkapasitas 249,8 cc berpendingin cairan, sementara Forza menggendong mesin SOHC 249 cc yang juga berpendingin cairan.

Soal performa, mesin XMAX diklaim mampu merilis tenaga sebesar 22,52 dk pada 7.000 rpm dengan torsi sebesar 24,3 Nm di 5.500 rpm.

Sementara itu Forza powernya diklaim sebesar 22,79 dk di 7.750 rpm diimbangi torsi 24 Nm pada 6.250 rpm.

Baca Juga: Suka Klasik tapi Ogah Repot Custom? Kawasaki W175 Series Boleh Dilirik, Berikut Tipe dan Harganya

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Brio Tak Berkutik Kejepit Truk Gandeng, Petaka Habis Tenaga di Tanjakan

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa