Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge 2024 Seri 1 Digelar di Bandung, Ada Kelas Motor Balap!

Mohammad Nurul Hidayah - Sabtu, 1 Juni 2024 | 11:00 WIB
Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge 2024 Seri 1 Digelar di Bandung
YIMM
Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge 2024 Seri 1 Digelar di Bandung

Gridoto.com - Seri 1 Shell bLu cRU Yamaha Enduro Challenge 2024 di helat di stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu-Minggu ini (1-2/6/2024).

Ini menjadi tahun ketiga kompetisi enduro untuk motor jenis trail Yamaha ini digelar.

Hal ini menjadi bukti konsistensi PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) dalam mengakomodir komunitas dan pembalap profesional yang ingin berkompetisi dengan motor trail Yamaha.

"Musim balapan One Make Race Yamaha 2024 dimulai dengan digelarnya seri 1 Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge di Bandung. Kompetisi yang semakin populer dan menjadi ajang yang dinantikan ini akan menyajikan keseruan beragam aktivitas menarik dengan agenda utama race dan lainnya," buka Frengky Rusli, General Manager CS Division PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Baca Juga: Digimods Yamaha Aerox 155 Jadi Paddock Bike Pertamina Enduro VR46

Untuk kelas yang dilombakan dalam Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge 2024 Bandung diantaranya WR155R Profesional, WR155R Advance, WR155R Com A, WR155R Com B dan WR155R Hobby serta YZ Series Open.

YZ Series Open ini merupakan kelas baru yang pertama dibuka tahun ini.

Uji ketangguhan motor trail Yamaha di segala medan yang disediakan
YIMM
Uji ketangguhan motor trail Yamaha di segala medan yang disediakan

Kelas ini dibuka sebagai wadah bagi pemilik motor Spesial Engine (SE) YZ series yang punya darah balap dan memang dipasarkan secara resmi di main dealer ataupun dealer Yamaha di berbagai penjuru Tanah Air.

Di seri 1 ini para peserta akan langsung menguji ketangguhan Yamaha WR155R dan juga YZ series.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa