Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2024

Ikuti Kicks dan Note, Giliran Nissan Sakura yang Dapat Penyegaran

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Jumat, 31 Mei 2024 | 08:15 WIB
Nissan Sakura mendapatkan warna baru dan tambahan fitur baru.
Nissan
Nissan Sakura mendapatkan warna baru dan tambahan fitur baru.

GridOto.com - Nissan mengakhiri Mei dengan merilis penyegaran untuk mobil baru Nissan Sakura di Jepang (30/5).

Yup, mobil baru Nissan Sakura menjadi produk elektrifikasi yang dapat penyegaran minor setelah Kicks e-POWER dan Note Autech Crossover

Sedikit berbeda dari Kicks dan X-Trail, ubahan pada Nissan Sakura cenderung minim pada fitur dan warna baru saja.

Sayangnya dari segi performa, Nissan Sakura terbaru masih mempertahankan motor listrik dan baterai yang sama.

Nissan Sakura dapat warna Silky Lilac yang tampil imut.
Nissan
Nissan Sakura dapat warna Silky Lilac yang tampil imut.

Baca Juga: Nissan Caravan Kembali Berbenah di Jepang, Dapat Warna dan Fitur Baru

Sebagai tambahan, Nissan Sakura mendapatkan satu motor listrik penggerak roda depan bertenaga 47 kW atau 63 dk dan torsi 195 Nm.

Listrik yang menyuplai motor penggerak tersebut disimpan di baterai Lithium-ion berkapasitas 20 kWh.

Mengacu pada siklus Worldwide Harmonised Light Vehicle Test Cycles (WLTC), Sakura memiliki jarak tempuh 180 kilometer saja.

Apa saja ubahannya? Pertama dari eksterior, Nissan Sakura mendapatkan warna Silky Lilac dengan atap Titanium Gray.

Pemakaian warna Silky Lilac ini memberikan warna pink yang memberikan Sakura keimutan ekstra.

Interior Nissan Sakura dapat jok berpemanas, head unit dengan Amazon Alexa, dan rear view monitor.
Nissan
Interior Nissan Sakura dapat jok berpemanas, head unit dengan Amazon Alexa, dan rear view monitor.

Baca Juga: Nissan Kicks e-POWER Juga Dapat Penyegaran, Tapi Cuma di Jepang

Selain dari warna, Nissan Sakura varian X dan S sudah mendapatkan rear-view monitor dan spion auto dimming.

Pada varian G, Nissan Sakura kini sudah standar dengan fitur heated seat di jok depan.

Untuk memudahkan penggunaan, head unit navigasi NissanConnect Sakura juga sudah terinstal Amazon Alexa.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Musim Hujan, Ini Cara Yang Benar Pakai Rem Motor Saat Jalan Basah dan Licin

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa