GridOto.com - Bajaj Pulsar 250F model year 2024 belum lama ini meluncur di India sebagai motor baru dari lini Pulsar Series.
Secara desain, Bajaj Pulsar 250F memiliki model half fairing yang diperuntukkan untuk penggunaan sport touring.
Hal tersebut terlihat dari posisi stang yang cukup tinggi, menghasilkan riding position tidak terlalu menunduk dan nyaman buat perjalanan jauh.
Meski begitu, produk asal pabrikan asli India ini tetap punya aura agresif dari lekukan-lekukan bodinya yang cukup tajam.
Untuk spesifikasinya, Bajaj Pulsar 250F menggendong mesin silinder tunggal pendingin oli dengan kubikasi 249.07 cc.
Output yang dihasilkan berupa tenaga maksimal 24 dk di 8.750 rpm dan torsi puncak 21,5 Nm di 6.500 rpm.
Penyaluran tenaga menggunakan transmisi 5 pecepatan dengan fitur assist & slipper clutch sehingga perpindahan gigi lebih halus dan meminimalisir hentakan saat downshift kasar.
Di atas kertas, performa mesinnya mendekati Suzuki Gixxer SF 250 yang juga pakai mesin silinder tunggal 249 cc bertenaga 26,2 dk di 7.500 rpm dan torsi 22,6 Nm di 7.500 rpm.
Baca Juga: Motor Baru Bajaj Pulsar NS160 Dijual Setara Rp 27 Jutaan, Fiturnya Ngalahin Honda CB150R
Kembali ke Bajaj Pulsar 250F, bagian kaki-kaki masih menggunakan suspensi depan teleskopik, sedangkan di belakang monoshock.
Area pengereman sudah pakai full cakram plus sistem ABS yang bisa disetel mode Rain, Road, dan Off-Road.
Fitur pada motor baru ini sudah tergolong canggih, seperti hadirnya panel instrumen digital dengan konektivitas smartphone via Bluetooth.
Fungsinya pun tidak sekadar menampilkan informasi penting seputar kendaraan, namun bisa juga menjadi turn-by-turn navigation.
Bajaj Pulsar 250F 2024 dijual seharga 151.000 Rupee atau setara Rp 29,3 jutaan (kurs 1 Rupee = Rp 194,04 per 29 Mei 2024).
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Bikewale.com |
KOMENTAR