Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2024

Lho Ada BYD M6 di Thailand, Versi Mewah Dari BYD e6 Bluebird

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Rabu, 29 Mei 2024 | 09:10 WIB
BYD M6 tampil di Thailand pada suatu acara BYD.
Autolife Thailand
BYD M6 tampil di Thailand pada suatu acara BYD.

GridOto.com - Masih ingat BYD e6 yang baru saja jadi taksi Bluebird? Ternyata ada versi lain yang baru ditampilkan di Thailand (27/4).

Melansir dari Autolife Thailand, BYD memboyong mobil baru listrik BYD M6 di suatu acara BYD di Thailand.

Buat yang belum tahu, BYD M6 terbaru merupakan update dari BYD e6 generasi kedua yang dijual di Singapura dan beberapa negara lainnya.

Secara tampilan, BYD M6 membawa desain BYD e6 generasi kedua tapi dengan beberapa penyegaran.

Sebut saja di bagian depan, M6 dapat gril berdesain ala-ala Dynasty Series terbaru mirip Atto 3.

BYD M6 hadir sebagai versi terbaru dari BYD e6 yang jadi taksi Bluebird.
Autolife Thailand
BYD M6 hadir sebagai versi terbaru dari BYD e6 yang jadi taksi Bluebird.

Baca Juga: Cuma Dapat Satu Motor Listrik, Segini Tenaga Kia EV3 VS BYD Dolphin

Eksterior BYD M6 juga dipercantik dengan pelek two-tone baru, sunroof, serta lampu rem desain baru.

Masuk ke interior, BYD M6 mendapatkan sentuhan yang jauh lebih premium dari BYD e6.

Satu perbedaan krusial pada BYD M6 adalah tidak seperti e6 yang 5-seater, M6 memiliki jok baris ketiga.

Soal performa, BYD M6 juga mendapatkan motor listrik yang sama seperti Atto 3 dan Dolphin ketimbang e6.

BYD menyematkan M6 satu motor listrik penggerak roda depan bertenaga 150 kW atau 201 dk dan bertorsi 310 Nm.

Interior BYD M6.
Autolife Thailand
Interior BYD M6.

Baca Juga: Taksi Terganteng! Inilah Fakta-Fakta BYD e6 Mobil Baru Bluebird

Klaimnya BYD M6 mampu berakselerasi 0-100 km/jam dalam waktu 8,6 detik saja.

Selain motor listrik dari Atto dan Dolphin, BYD M6 juga mendapatkan baterai LFP berkapasitas 71,8 kWh.

Berkat baterai ini, BYD M6 diklaim mampu menempuh jarak 500 kilometer sesuai New European Driving Cycle (NEDC).

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa