GridOto.com - Harga mobil listrik Neta V-II yang diluncurkan di Indonesia hari ini.
Mobil listrik Neta V-II resmi diluncurkan di Indonesia hari ini (22/5/2024).
Mobil listrik Neta V-II dijual di dengan harga Rp 299.000.000 on-the road DKI Jakarta.
"Harga ini sampai dengan pameran GIIAS 2024 yang akan berlangsung Juli nanti," jelas Jerry Huang, Managing Director PT Neta Auto indonesia.
Neta V-II memilki dimensi panjang 4.070 mm, lebar 1.690 mm, tinggi 1.540 mm, dan wheelbase 2.420 mm.
Ia dibekali motor listrik tunggal yang ditaruh di roda depan (Front Wheel Drive, FWD) yang bisa membangkitkan tenaga 70 kW atau setara 93 dk dan torsi puncak 150 Nm.
Baca Juga: Guncang Binguo, Neta V-II Diperkenalkan di PEVS 2024 dengan Harga Rp 200 Jutaan
Mobil listrik Neta V-II ini dibekali baterai Lithium Ferro Phosphate (LFP) dengan kapasitas 36,1 kWh.
Dengan kapasitas ini bila diisi penuh maka bisa membawa mobil hingga 401 km berdasarkan China Light Duty Vehicle Test Cycle (CLTC).
Mobil listrik Neta V-II yakni adanya fungsi Advanced Driver Assistance System (ADAS).
Terdapat sembilan fitur ADAS yang hadir di mobil listrik Neta V-II ini.
Antara lain Forward Collision Warning, Front Vehicle Start Alert, Full-Speed Adaptive Cruise Control, Traffic Jam Assist, Lane Departure Warning, Lane Keeping Assist, dan High Beam Assist.
Baca Juga: Mobil Listrik Neta V-II Kapasitas Baterainya Lebih Kecil, Jarak Tempuhnya?
Untuk pilihan warnanya ada empat, yaitu Milk Tea, Baby Blue, White Strom, dan Midhight Grey.
Khusus warna eksterior White Strom dan Midhight Grey akan mendapat warna interior Classic Black.
Sedangkan untuk Neta V-II yang eksteriornya Milk Tea akan mendapat warna interior Optical White.
Terakhir, untuk mobil berwarna Baby Blue, interiornya lebih cerah dengan sentuhan warna Mist Blue and White.
Demikian artikel "Harga Mobil Listrik Neta V-II yang Diluncurkan di Indonesia Hari Ini" dari GridOto.com.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR