Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ada Penghalang Besar yang Bikin Marquez Susah Gabung Tim Pabrikan Ducati

Mohammad Nurul Hidayah - Senin, 20 Mei 2024 | 17:30 WIB
Ada penghalang besar untuk Marc Marquez gabung tim pabrikan Ducati
@mj_photogp
Ada penghalang besar untuk Marc Marquez gabung tim pabrikan Ducati

Gridoto.com - Ada penghalang besar yang bikin Marc Marquez bakal susah gabung tim pabrikan Ducati.

Marquez memang dikabarkan menjadi salah satu kandidat pembalap yang bisa mengisi kursi pembalap tim pabrikan Ducati di MotoGP 2025.

Pasalnya, kontrak Enea Bastianini bersama tim pabrikan Ducati akan habis akhir tahun ini, dan belum ada kabar akan diperpanjang.

Namun langkah Marquez untuk bisa bergabung dengan tim pabrikan Ducati dipastikan tidak mudah dan memiliki penghalang besar.

Baca Juga: Ducati Pusing Akibat Marc Marquez! Jorge Martin Mengancam Begini

Salah satu penghalang besarnya adalah adanya konflik antara sponsor pribadi Marquez dan sponsor tim pabrikan Ducati.

Paling terlihat adalah kontrak sponsor dari minuman energy keduanya yang berbeda.

Marc Marquez disponspori oleh Red Bull dan Ducati memiliki kontrak bersama Monster hingga akhir 2025.

Bukan cuma itu, Ducati yang disponsori oleh Lenovo juga akan bertentangan dengan Samsung yang menjadi sponsor pribadi Marquez.

Baca Juga: Luca Marini Nyerah! Kontrak dengan Honda Bakal Diakhiri Lebih Cepat

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jangan Abai, Ini Dampak STNK Tidak Diblokir Setelah Mobil Dijual

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa