Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bukan Lebay, Tapi Asal Pilh Karpet Mobil Bisa Membahayakan Nyawa

Radityo Herdianto - Rabu, 15 Mei 2024 | 16:00 WIB
Pilih karpet mobil ternyata tidak boleh asal, nyawa bisa jadi taruhannya.
Istimewa
Pilih karpet mobil ternyata tidak boleh asal, nyawa bisa jadi taruhannya.

GridOto.com - Pilih karpet mobil ternyata tidak boleh asal, nyawa bisa jadi taruhannya.

Karpet mobil jadi salah satu aksesori pendukung yang meningkatkan kenyamanan di dalam kabin.

Namun karpet mobil bisa jadi pemicu kecelakaan.

Seperti karpet yang mengganjal pedal gas maupun menghalangi bagian pedal jika pemilihan dan pemasangannya tidak tepat.

Karena itu ada sejumlah kriteria yang perlu diperhatikan saat memilih karpet mobil.

Pertama dari kepresisian pola karpet mobil terhadap kontur lantai kabin.

"Karpet mobil yang presisi secara visual enak dilihat, bersamaan tetap menjaga karpet terpasang sempurna pada posisinya," ujar Doni, Sales Manager Emirate Car Mat Interior.

Pinhole karpet mobil punya peran penting sebagai pengait agar tidak mudah bergeser.
Radityo Herdianto / GridOto.com
Pinhole karpet mobil punya peran penting sebagai pengait agar tidak mudah bergeser.

Baca Juga: Biar Lantai Bukan Pelat Besi Modifikasi Suzuki Katana Bisa Pakai Ini

Karpet mobil yang tidak presisi membuat permukaannya jadi bergelombang yang akan mengganggu pergerakan kaki.

Hal tersebut bisa berpengaruh pada pengoperasian pedal mobil.

Begitupun pada fitur karpet mobil harus memiliki pengunci di baliknya seperti velcro.

Sejumlah karpet mobil sekarang juga sudah memiliki fitur pin hole sebagai titik pengait lantai bagasi terhadap karpet.

"Tujuan utamanya mencegah karpet mobil terjadi ablasi yang membuat terlepas dan berpotensi mengganjal pedal-pedal sehingga berbahaya," jelas Doni.

"Velcro di balik karpet bisa menahan posisi karpet dari lantai kabin, didukung pin hole agar karpet tetap mengait pada posisinya sehingga pergerakan kaki tidak membuat karpet ablasi," tuturnya.

Makanya jangan asal dalam memilih karpet untuk mobil kalian.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cuma Ada 30 Unit, Cukup Bayar Rp 2 Juta Bisa Punya Helm Pecco Bagnaia

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa