Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Korlantas Polri Sampaikan Belasungkawa Untuk Korban Laka Maut Bus di Ciater Subang

M. Adam Samudra - Minggu, 12 Mei 2024 | 08:40 WIB
Terjadi kecelakaan maut di kawasan Ciater, Subang, Jawa Barat, Sabtu (11/5/2024) malam. 9 orang dikabarkan tewas
Istimewa
Terjadi kecelakaan maut di kawasan Ciater, Subang, Jawa Barat, Sabtu (11/5/2024) malam. 9 orang dikabarkan tewas

GridOto.com - Korlantas Polri mengucapkan turut berdukacita atas kecelakaan maut Bus yang menewaskan 11 orang di Kecamatan Ciater Jawa Barat,  Sabtu (11/5/2024).

Hal itu seperti disampaikan Dirgakkum Korlantas Polri, Brigjen Pol Raden Selamet Santoso.

"Kami cukup prihatin dan mendoakan semoga para keluarga korban diberi ketabahan dalam menghadapi musibah ini," kata Raden kepada GridOto.com malalui sambungan Telepon.

Jenderal polisi bintang satu itu mengatakan Polri telah melakukan langkah-langkah penanganan kecelakaan, mulai dari mengevakuasi korban dan kendaraan yang terlibat kecelakaan.

"Terkait dengan kecelakaannya, dari Polres Subang dan Ditlantas Jabar masih menangani dan menyelidiki penyebab kejadian lakanya," paparnya.

Atas musibah tersebut, Mantan Wakapolda Daerah Istimewa Yogyakarta itu pun mengimbau kepada para pengguna jalan raya agar senantiasa waspada dan berhati-hati

“Kami terus mengingatkan para pengguna jalan raya agar selalu mematuhi aturan berlalu lintas, memastikan kelaikan kendaraan sebelum digunakan, dan mematuhi aturan lalu lintas untuk meminimalisasi terjadinya kecelakaan, agar terhindar dari kejadian serupa," katanya.

Sekadar informasi, sebuah bus yang mengangkut rombongan SMK Lingga Kencana Depok tergelincir dan terguling di daerah Ciater Subang sekitar pukul 18.30 WIB.

Dirgakkum Korlantas Polri Brigjen Pol Selamet Santoso
Divisi humas polri
Dirgakkum Korlantas Polri Brigjen Pol Selamet Santoso

Baca Juga: Kecelakaan Maut Ciater Subang, Bus Tercatat Tak Punya Izin Angkutan

Akibat kejadian itu, jumlah korban tewas mengalami penambahan. Bahkan jumlah korban tewas sebanyak 11 orang.

Sementara puluhan korban luka ringan dievakuasi ke Puskesmas Palasari dan Jalancagak.

Sementara korban berat dievakuasi ke RSUD Subang.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa