GridOto.com - Prestige Motorcars secara resmi menghadirkan New Tesla Model 3 Highland untuk dijual di pasar otomotif Tanah Air.
Buat konsumen yang tertarik, New Tesla Model 3 sudah dapat dijumpai di showroom baru Prestige Motorcars di Distrik Otomotif PIK 2, Blok DH-11 A5, Jakarta Utara.
Rudy Salim, CEO Prestige Motorcars mengatakan, sejak awal Tesla sudah mengukuhkan posisinya sebagai brand murni mobil listrik.
"Ditambah dengan adanya New Tesla Model 3 Highland, menjadi opsi menarik di antara jajaran EV lainnya," kata Rudy dalam keterangan tertulis, Selasa (7/5/2024).
Buat konsumen yang tertarik untuk memboyong mobil listrik ini, sudah dapat melakukan pemesanan di Prestige Motorcars.
Namun, setelah memesan konsumen tidak bisa langsung bawa pulang unitnya, karena harus inden selama dua bulan.
Terkait harga resminya, hingga berita ini ditayangkan Prestige Motorcars belum mengumumkannya ke publik.
New Tesla Model 3 Highland yang dijual saat ini telah mendapatkan sejumlah pembaruan mulai dari eksterior, interior, fitur, hingga output tenaganya.
Interiornya menggunakan material baru yang memiliki lebih kedap guna meredam kebisingan di jalan.
Baca Juga: Prestige Motorcars Luncurkan Lamborghini Urus S, Harga Masih Rahasia
Penumpang di kursi belakang kini dimanjakan dengan layar delapan inci yang dapat digunakan untuk mengatur kontrol suhu atau bahkan menonton film.
Pembaruan lainnya dari sisi eksterior adalah pilihan dua warna baru yakni Stealth Grey dan Ultra Red, yang didesain dapat berubah sesuai dengan cahaya dan sudut pandang.
Selain itu, pembaruan juga dilakukan pada sektor roda yang membuatnya lebih stylish dan elegan, bahkan turut berpengaruh pada jangkauan yang lebih jauh, dan kebisingan yang lebih rendah.
Selanjutnya, Tesla memberikan pembaruan pada fitur Autopilot New Model 3 Highland.
Dengan fitur-fitur seperti Traffic-Aware Cruise Control dan Autosteer, pengemudi dapat menikmati pengalaman berkendara yang lebih santai dan bebas stres.
Dapur pacu New Tesla Model 3 Highland diklaim mampu menyemburkan tenaga hingga 510 dk atau meningkat dari model sebelumnya yang hanya 455 dk.
Adapun mobil listrik ini mampu melesat dari nol hingga kecepatan 100 km/jam dalam waktu 2,9 detik.
Sedangkan kecepatan maksimalnya disebut mampu mencapai 262 km/jam.
Kemudian untuk jarak tempuhnya dapat melaju hingga 627 km berdasarkan World Harmonised Light Vehicle Test Procedure (WLTP).
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR