GridOto.com - PT Blue Bird Tbk melakukan sejumlah pengembangan terhadap layanan Lifecare Taxi yang telah hadir sejak 2014 lalu.
Kini, Lifecare Taxi Bluebird punya layanan yang lebih luas untuk menjangkau penyandang disabilitas dengan kebutuhan khusus, lansia, atau siapa pun yang memerlukan perhatian ekstra.
Tidak hanya itu, dari sisi armada Lifecare Taxi Blue Bird kini memakai Toyota Voxy, menggantikan unit sebelumnya yang menggunakan Nissan Serena.
Noni Purnomo, Board of Advisors PT Blue Bird Tbk dan Koordinator Bluebird Peduli, mengatakan, bahwa Lifecare Taxi adalah bagian dari program Bluebird Peduli.
Layanan ini pertama kali diperkenalkan ke publik pada tahun 2014 dan telah membantu ribuan orang mendapatkan layanan transportasi yang setara.
"Inilah bentuk kepedulian kami terhadap sesama. Ke depannya, kami berharap dapat menjangkau lebih banyak orang dan memberikan layanan yang lebih baik melalui Lifecare Taxi," ujarnya di Jakarta Selatan, Kamis (25/4/2024).
Berbeda dari taksi reguler, Lifecare Taxi punya keunggulan karena dibekali kursi penumpang yang dirancang khusus agar bisa naik-turun secara otomatis.
Selain itu, pengemudinya sudah dibekali keahlian cara menggunakan fitur-fitur armada Lifecare Taxi.
Secara keseluruhan, armada Lifecare Taxi kini ada lima unit, dengan wilayah operasional tiga unit di Jakarta dan dua unit di Bali.
Baca Juga: Khawatir Soal Baterai Mobil Listrik, Yuk Dengar Pengakuan Bluebird
Sementara itu Adrianto Djokosoetono, Direktur Utama PT Blue Bird Tbk menambahkan, bahwa pihaknya percaya setiap perjalanan punya cerita, dan Lifecare Taxi dapat membuat cerita-cerita tersebut menjadi lebih berarti, lebih manusiawi, dan lebih inklusif bagi semua orang.
“Dengan mengembangkan Lifecare Taxi, Bluebird berkomitmen untuk menjembatani kesenjangan aksesibilitas dalam transportasi dan memastikan bahwa setiap orang memiliki kesempatan yang sama," paparnya.
Adapun untuk tarif layanan Lifecare Taxi, biaya awal ketika buka pintu sebesar Rp 16 ribu.
Kemudian untuk tarif per kilometernya dikenakan biaya Rp 8.500, tarif minimal sebesar Rp 75 ribu, dan argo tunggu Rp 100 ribu per jam.
Lebih lanjut, konsumen yang memerlukan layanan ini bisa memesan dengan menghubungi nomor (021) 7917-1234 untuk Jakarta atau 0819-9499-9123 untuk Bali.
Selain itu, armada Lifecare Taxi juga bisa dijumpai di pangkalan Bluebird yang ada di beberapa rumah sakit di Jakarta, seperti RS Pantai Indah Kapuk, RS Fatmawati, RS Dharmais, RS EMC Alam Sutera, dan Siloam Hospitals Semanggi.
Sedangkan untuk Bali, Lifecare Taxi bisa dijumpai di BIMC Hospital dan Siloam Hospitals.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR