Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ramai Mobil Display Nabrak di Mall, Begini Tanggapan dari Pakar Safety

Ryan Fasha - Selasa, 23 April 2024 | 18:30 WIB
Mobil nabrak di pusat perbelanjaan di Jakarta
Mobil nabrak di pusat perbelanjaan di Jakarta

GridOto.com - Senin (22/4/2024) kemarin terjadi insiden mobil display yang menabrak dinding di pusat perbelanjaan di Jakarta.

Dilihat dari beberapa cuplikan video, terlihat seorang anak kecil menaiki mobil display tersebut kemudian menabrak tembok yang ada di depannya.

Dilihat dari video kemungkinan mobil tersebut adalah Chery Omoda E5 EV yang merupakan mobil listrik bertenaga baterai atau Battery Electrical Vehicle (BEV).

Terkait insiden tersebut, GridOto.com menanyakan ke Jusri Pulubuhu dari Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC) dan juga pakar safety.

Dirinya menekankan terkait SOP (Standar Operasional Prosedur) terkait safety display static.

Baca Juga: Chery Tiggo 5X Punya Fitur Adaptive Cruise Control, Ini Cara Pakainya

"Pameran di dalam mall-mall itu termasuk display static yang dimana semua ada SOP-nya," buka Jusri.

"Salah satu yang penting adalah PIC dari sales, pramuniaga atau yang menjaga dan paham soal mobil harus menemani jika ada tamu yang melihat mobil. Apa lagi jika ada yang duduk di bangku pengemudi," tambahnya.

Jusri juga menyebut bahwa display static saat pameran di mall kunci enggak boleh berada di dalam mobil.

"Kunci enggak boleh sama sekali ada di dalam mobil, kalaupun ingin coba dihidupkan itu harus sepersetujuan dari pihak penyelenggara dan wajib ditemani, apalagi ini mobil listrik ya," jelas Jusri.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Viral Lampu Merah di Bandung Bikin Tua di Jalan, Simak Aturan Durasinya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa