GridOto.com - Kendati gagal, Aprilia tak terbantahkan memang benar-benar sudah memberikan penawaran kepada Fabio Quartararo untuk MotoGP 2025.
Tawaran kepada Fabio Quartararo tersebut menunjukkan bahwa Aprilia berniat serius mengganti salah satu pembalapnya, entah Aleix Espargaro ataukah Maverick Vinales.
CEO Aprilia Racing, Massimo Rivola, mengungkap bahwa sebenarnya Aprilia sedang mengalami dilema dalam beberapa waktu belakangan, soal line up pembalap untuk musim depan.
Ia menganggap Aleix Espargaro adalah kapten, setelah selama beberapa tahun terakhir menjadi andalan skuat Italia tersebut hingga berada di titik sekarang ini.
Namun penampilan Maverick Vinales pada awal MotoGP 2025 ini juga sangat sayang untuk dilepaskan begitu saja, karena prospeknya sangat cerah.
"Ini dilema yang bagus. Prioritas pertama memberikan motor terbaik untuk pembalap kami, dan semua pembalap lain tertarik (dengan motor kami)," ungkap Rivola, dilansir GridOto.com dari Corsedimoto.
"Kami punya Aleix, kami memanggilnya kapten. Aku melihat masa depan cerah untuk Maverick sebagai kapten masa depan tim kami," jelas Rivola.
Meski tidak tegas dan gamblang, Rivola seolah mengharapkan Espargaro untuk mengambil keputusan pensiun.
Hal itu akan memudahkannya memutuskan apa yang akan dilakukan dalam penentuan skuat pembalap di MotoGP 2025.
Baca Juga: Sean Gelael Menang, Valentino Rossi Raih Podium Perdana di FIA WEC
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Corsedimoto.com |
KOMENTAR