Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Amerika 2024

Kurang Greget di Awal MotoGP 2024, Pecco Bagnaia Kemakan Omongannya Sendiri

Rezki Alif Pambudi - Selasa, 16 April 2024 | 21:07 WIB
Pecco Bagnaia kemakan omongannya sendiri, setelah tampil kurang memuaskan pada awal MotoGP 2024
Instagram.com/ducaticorse
Pecco Bagnaia kemakan omongannya sendiri, setelah tampil kurang memuaskan pada awal MotoGP 2024

GridOto.com - Tampil kurang memuaskan dalam dua balapan beruntun di MotoGP Portugal dan MotoGP Amerika 2024, Pecco Bagnaia kemakan omongannya sendiri.

Sejak tes pramusim MotoGP 2024 di Sepang dan Lusail, Pecco Bagnaia selalu memuji-muji kekuatan motor Ducati Desmosedici GP24.

Seperti halnya Gigi Dall'Igna, saat itu Pecco Bagnaia mengungkap bahwa Ducati Desmosedici GP24 jauh lebih kuat dari pendahulunya dan bakal tampil eksplosif di MotoGP 2024.

Memang benar bahwa jika dilihat, ada Jorge Martin yang masih memimpin klasemen sementara MotoGP 2024, namun keunggulannya dalam balapan tidak signifikan dari Aprilia dan KTM.

Bahkan Bagnaia sendiri malah mengalami kesulitan dengan beberapa ketidaknyamanan, terutama masalah vibrasi atau getaran berlebihan.

Padahal masalah vibrasi tersebut sudah diungkap Martin dan Enea Bastianini sejak lama, sejak tes pramusim.

Sedangkan murid Valentino Rossi tersebut belum merasakannya sejak tes pramusim, makanya berani bilang motornya sangat bagus.

Baik pada balapan utama ataupun balapan sprint, sang juara bertahan mengalami masalah tersebut berulang kali.

"Aku membuat start bagus dan sampai enam lap aku merasa baik, siap bertarung untuk kemenangan atau paling tidak podium," kata Bagnaia, dilansir GridOto.com dari GPOne.com.

Baca Juga: Setelah Kemenangan Maverick Vinales, Begini Update Klasemen MotoGP 2024

"Setelah itu aku merasakan banyak vibrasi dan roda depanku menutup. Sejak itu aku hanya harus bekerja dan mencoba menyelesaikan balapan dengan kesulitan itu, seperti yang terjadi di balapan utama," jelasnya.

Dan seolah menelan ludah sendiri, Bagnaia kini berandai-andai ia akan bisa tampil baik dengan motor lamanya.

"Dengan motor lama di sini, aku seperti terbang, aku akan jauh lebih kuat dan faktanya tahun lalu aku menjalani akhir pekan mirip dengan Vinales terlepas dari crash yang kualami (tahun lalu)," sambungnya.

"Aku sangat nyaman dan faktanya mengalami sedikit masalah. Sedangkan tahun ini, sebaliknya, aku malah lebih menderita dari segi fisik," jelasnya.

Bagnaia mengungkap bahwa motor barunya masih belum maksimal potensinya, sehingga masih perlu banyak pekerjaan untuk menyempurnakannya.

"Ada beberapa perbedaan dalam mesin dan distribusi bobot. Sekarang bobotnya lebih ke depan, aku menyukainya sih tapi kami harus meningkatkan kepercayaan dirinya," tegasnya.

Editor : Dida Argadea
Sumber : GPOne.com,Motosan.es

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Berteduh di Bawah Flyover Adalah Musibah, Pemotor Bisa Kena Denda Seperempat Juta

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa