Lantas kenapa jok belakangnya tidak bisa direbahkan maksimal? Padahal di belakangnya tidak ada bangku, hanya ruang bagasi yang luas, harusnya bisa dong.
Ternyata lantaran desain trim belakang yang agak menjorok ke dalam, menyebabkan sandaran jok tertahan tidak bisa direbahkan.
Tetapi jika ingin sandarannya dilipat ke depan bisa dengan konfigurasi 40:20:40.
Meski ada trim yang agak menjorok ke dalam, bagasi Mazda CX-60 ini masih terbilang luas. Dilengkapi dengan cover yang bisa dibuka tutup dengan cara di geser.
Kapasitas bagasinya diklaim Mazda bisa menampung 1.726 liter barang. Semakin bertambah luas, jika sandaran jok belakang dilipat semua ke depan.
Editor | : | Pilot |
KOMENTAR