GridOto.com - Buat kalian yang gunakan Honda Supra X 125 dan merasakan boros bensin dan mesin motor susah hidup, jangan panik.
Gejala ini sering dirasakan para pemilik Honda Supra X 125 yang masih gunakan karburator.
Nah, masalah yang sebabkan Honda Supra X 125 boros bensin dan susah hidup itu ada di karburatornya.
Rudi Kurniawan mekanik dari bengkel Rudi Motor di daerah Kelapa Gading, Jakarta Utara pernah kasih penjelasan.
Baca Juga: Nostalgia Kejayaan Supra X 125 Series, Ini Deretan Modelnya di Indonesia
"Umumnya penyakit motor yang sudah berumur itu karburatornya yang bermasalah dan banjir," ucap Rudi.
Kalau sudah seperti itu, kalian harus melakukan pemeriksaan pada komponen di karburator.
Jika motor susah hidup dan boros bensin, Rudi sarankan untuk mengecek kondisi pelampung dan jarumnya.
Rudi menuturkan kalau karburator yang sering banjir itu umumnya karena jarum pelampung yang mulai aus.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR