Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bisa Menjelajah 1.000 Km Sekali Full, Motor Adventure Baru Ini Saingi Honda NX500

Naufal Nur Aziz Effendi - Senin, 1 April 2024 | 12:35 WIB
penampakan motor adventure baru Rieju Aventura 500, bisa menjelajah 1.000 km sekali full tank
morebikes.co.uk
penampakan motor adventure baru Rieju Aventura 500, bisa menjelajah 1.000 km sekali full tank

GridOto.com - Motor baru Rieju Aventura 500 resmi meluncur di pasar Inggris sebagai pesaing Honda NX500 di segmen adventure kelas menengah.

Dilihat dari desainnya, produk dari Rieju Motorcycle asal Spanyol ini mirip-mirip Honda Africa Twin yang punya aura off-road.

Contoh paling jelas terlihat dari kaki-kaki yang diusung, sebab pakai velg jari-jari kombinasi 21-18 inci tubeless yang dibalut ban dual purpose.

Sementara desain bodinya sendiri layaknya motor adventure kebanyakan, terbilang ringkas namun fungsional.

detail tampilan Rieju Aventura 500
morebikes.co.uk
detail tampilan Rieju Aventura 500

Rieju Aventura 500 punya kelebihan berupa tangki ganda di bagian buritan motor yang cocok buat perjalanan jauh.

Total kapasitasnya bisa menampung bensin hingga 40 liter dan diklaim dalam sekali full tank bisa membuat motor menjelajah hingga 1.000 km.

Fitur pendukung seperti windshield tinggi, hand guard, engine guard serta behel belakang dengan fungsi bracket box juga bisa ditemui.

panel instrumen Aventura 500 sudah full digital
morebikes.co.uk
panel instrumen Aventura 500 sudah full digital

Baca Juga: Motor Baru Honda NX400 2024, Performa Nyaingin KTM Adventure 390

Editor : Hendra
Sumber : Greatbiker.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa