Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ramai SPBU Jual Pertamax Palsu, Begini Gejalanya Buat Mesin Motor

Isal - Senin, 1 April 2024 | 16:30 WIB
Ini efeknya buat mesin motor kalau pakai Pertamax palsu
Dok MOTOR Plus
Ini efeknya buat mesin motor kalau pakai Pertamax palsu

GridOto.com - Belakangan ini lagi ramai Pertalite yang disulap menjadi Pertamax Palsu.

Berdasarkan laporan Polisi, terdapat 4 SPBU yang menyulap Pertalite menjadi Pertamax palsu.

Keempat SPBU yang jual Pertamax palsu itu berada di Jabodetabek, 2 diantaranya berada di Tangerang, 1 di Jakarta Barat dan 1 lagi di Depok.

Berdasarkan laporan, pembuatan Pertamax palsu menggunakan bahan dasar Pertalite yang diberi perwarna khusus agar warnanya mirip seperti Pertamax.

Baca Juga: Di Luar Dugaan, Lima Tersangka Pertamax Oplosan Ternyata Belajar dari Sini

Meskipun warnanya menyerupai Pertamax, nilai oktan Pertamax palsu ini tetap 90 seperti Pertalite yang menjadi bahan dasarnya.

Lalu, apa efeknya buat mesin motor jika tidak sengaja menggunakan Pertamax palsu?

Tentunya ini berkaitan dengan oktan bensin Pertamax palsu (90) yang lebih rendah dari oktan Pertamax yang seharusnya (92).

Ada beberapa gejala yang bisa muncul kalau mesin motor tidak sengaja pakai bahan bakar palsu ini.

Baca Juga: Buntut Pertalite Disulap Pertamax Oplosan, Polri Minta Semua SPBU Cek Keasliannya

"Yang pasti tarikan motor jadi terasa lebih berat," buka Samsudin, Service Advisor AHASS Murni Putramas kepada GridOto.

"Itu bisa terjadi karena mesin dengan rasio kompresi tinggi diisi bensin dengan oktan yang lebih rendah dari anjuran," tambahnya saat ditemui di Jalan Margonda Raya, Depok, Jawa Barat.

Dengan kata lain, bensin oktan rendah di mesin berkompresi tinggi membuat proses pembakaran jadi tidak maksimal.

"Mesin dengan kompresi tinggi diisi bensin dengan oktan rendah membuat proses pembakaran tidak sempurna," sahut Ermawan, Owner KLR Racing, bengkel spesialis Kawasaki.

Pakai bensin oktan rendah di mesin motor kompresi tiinggi bikin permukaan piston berkerak
Isal/GridOto.com
Pakai bensin oktan rendah di mesin motor kompresi tiinggi bikin permukaan piston berkerak

Baca Juga: Kondisi Terkini SPBU Pertamina Pertamax Oplosan Warna Sudah Tutup

"Gejalanya mesin jadi ngelitik akibat proses pembakaran terjadi terlalu dini. Lama-lama akan timbul tumpukan kerak karbon," tutur pria yang akrab disapa Bidoy ini.

Bukan cuma itu, penggunaan bensin dengan oktan yang lebih rendah dari anjuran juga bisa sebabkan suhu mesin lebih panas.

Nah, jadi itu beberapa gejala yang mungkin muncul jika pakai Pertamax palsu pada mesin motor.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Banyak yang Enggak Sadar, Ini Penyebab Utama Komstir Motor Cepat Oblak

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa