Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Konsumen Teriak Inden Stylo 160 Sampai 1 Bulan, Honda Tak Tinggal Diam

Dimas Pradopo - Sabtu, 30 Maret 2024 | 12:00 WIB
Honda Stylo 160 tipe ABS dan CBS beda harga Rp 2 jutaan.
DAB/Otomotif
Honda Stylo 160 tipe ABS dan CBS beda harga Rp 2 jutaan.

GridOto.com – Inden Honda Stylo 160 yang berminggu-minggu bahkan sampai satu bulan lamanya, dikeluhkan konsumen.

Executive Vice President Director PT Astra Honda Motor (AHM), Thomas Wijaya mengaku pihaknya tak tinggal diam.

“Iya di beberapa daerah ada yang sampai 1 bulan. Kondisinya berbeda di tiap daerah,” ungkap Thomas.

“Inden cukup banyak juga ada pada varian tertentu, seperti yang warna hijau ABS,” sambungnya.

Hal ini cukup mengejutkan, ternyata warna Royal Green jadi salah satu yang paling diburu meski harganya paling mahal. Rp 30,425 juta on the Road Jakarta.

Menurutnya pihak AHM tengah mengatur ulang distribusi Stylo 160 agar lebih sesuai dengan daerah yang memiliki daftar antri penjualan tinggi.

“Termasuk produksi, kita juga akan prioritaskan pada warna-warna yang disukai konsumen,” tutur Thomas.

Ketika ditanya apakah akan melakukan penambahan kapasitas produksi, pria ramah yang sudah sejak 2007 berkarir di PT AHM ini mengaku masih melihat potensi pasar.

“Ini kan baru banget launching, biasanya animonya memang masih tinggi. Kita akan lihat setelah 6 bulan,” jelasnya.

Honda Stylo 160 ini ditargetkan bisa terjual 10 ribu unit perbulan. Jumlah yang cukup tinggi untuk semua sepeda motor matic.

Meski tampangnya retro, performa mesin Stylo 160 ternyata enggak main-main, kencang! karena pakai basis mesin dan sasis dari Vario 160.

Mesin 4 langkah 1 silinder SOHC 4 katup injeksi berpendingin cairan berlabel eSP+ berkapasitas 156,9 cc yang berkarakter overbore.

Menurut klaim AHM, mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimal 15,2 dk di putaran mesin 8.500 rpm dan torsi maksimal 13,8 Nm di 7.000 rpm.

Sedang secara varian, ada Stylo 160 versi ABS yang dibanderol Rp 30,425 juta on the road Jakarta.

Warnanya Royal Green, yang merupakan hero color. Warna lain pada varian ABS ada Royal Matte Black dan Royal Matte White.

Sementara kalau mau lebih murah ada varian CBS yang harganya hanya Rp 27,55 juta. Pilihan warnanya ada Glam Red, Glam Black dan Glam Beige.

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Menghafal Singkatan-singkatan Jalan Tol di Indonesia, Cipali Kerap Salah Arti

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa