GridOto.com - Kecelakaan truk yang menabrak dengan brutal di Gerbang Tol (GT) Halim Utama beberapa waktu lalu begitu mengejutkan.
Ada kutipan terkait tersangka supir truk yakni MI (18) yang cukup mengejutkan bahwa dirinya dikerjai orang saat berada di pom bensin.
"Saya di pom dikerjain sama orang. Tali gas dicopotin. Begitu saya pasang tali gas itu, gas itu gak bisa disetel. Saya gak kuat ngangkat lagi, yang penting bisa digas aja," kata MI.
(Tapi) ngeyel orang itu, kabur orang itu," katanya.
Baca Juga: Jawaban Ngaco Saat Diintrogasi, Ini Hasil Tes Urin Sopir Truk Laka Beruntun di GT Tol Halim
Petugas menanyakan apakah dirinya tahu siapa yang mencopot.
MI menjawab tahu. "Itu nanti saya cari," katanya.
Nah yang jadi pertanyaan memang segampang itu mencopot tali gas sebuah truk?
GridOto.com menayakan hal tersebut ke Hery Workshops Chief Fuso Indonesia menjelaskan soal mencopot kabel gas.
"Copot kabel gas pada truk model lama itu sebenarnya mudah, tapi kepala truk harus diangkat terlebih dahulu," buka Hery.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR