Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Auto2000 Jamin Model-model Ini Tersedia, Beli Sekarang Bisa Buat Mudik Lebaran

Naufal Shafly - Kamis, 21 Maret 2024 | 17:00 WIB
Ilustrasi dealer Auto2000
Istimewa
Ilustrasi dealer Auto2000

GridOto.com - Periode menjelang Lebaran biasanya menjadi salah satu momen puncak penjualan mobil di Indonesia.

Umumnya, orang-orang akan membeli mobil baru untuk kebutuhan mudik Lebaran.

Tapi, dari sisi dealer apakah stok unit yang dimiliki cukup untuk melayani lonjakan demand konsumen?

Terkait hal ini, Nur Imansyah Tara selaku Marketing Division Head Auto2000 menjelaskan bahwa pihaknya telah mempersiapkan stok unit beberapa model unggulan.

"Memang menjelang lebaran orang ini Fokusnya ke mobil yang MPV," ucap Tara di sela-sela acara buka puasa bersama Auto2000, Rabu (20/3/2024).

Oleh sebab itu, ia mengklaim bahwa model-model MPV saat ini stoknya tersedia di jaringan dealer Auto2000.

Baca Juga: Auto2000 Gelar Pameran di Jakarta dan Surabaya, Banyak Promo Menarik

"Avanza kami ready, Veloz kami ready, Innova Zenix pun kami ready," jelas Tara.

"Lalu SUV 7-seater, Rush ready, Fortuner juga kami ready. Intinya orang menjelang lebaran itu butuhnya mobil besar, 7-seater, nah itu semua InsyaAllah bisa kami layani," lanjutnya.

Meski begitu, Tara mengatakan beberapa tipe dan warna dari model-model yamg disebutkan di atas tidak semuanya ready alias ada yang perlu inden.

Misalnya saja Toyota Kijang Innova Zenix tipe Q yang inden kurang lebih selama satu bulan.

"Tapi kami punya pilihan-pilihan yang ready yang bisa digunakan untuk lebaran," tuturnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jalin Kerjasama, EV Dari Indomobil Siap Wara-Wiri Dengan PLN Icon Plus

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa