Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Adik Suzuki Jimny Tampil Macho Ala Jeep Willys, Cocok Buat Berkemah

Naufal Nur Aziz Effendi - Minggu, 17 Maret 2024 | 21:30 WIB
tampilan Suzuki Hustler, adik Jimny JB64 di Jepang yang punya tampilan mirip Jeep Willys berkat body kit dari DAMD
damd.co.jp
tampilan Suzuki Hustler, adik Jimny JB64 di Jepang yang punya tampilan mirip Jeep Willys berkat body kit dari DAMD

GridOto.com - DAMD belum lama ini memperkenalkan paket dress up untuk Suzuki Hustler yang merupakan Kei Car adik Jimny JB64 di Jepang.

Karena mobil basisnya sudah cukup gagah berkat desain mengotak khas SUV, kit bernama Carabina ini membuat tampilannya semakin macho ala Jeep Willys.

Paling terlihat adalah pemilihan warna hijau army, menampilkan aura khas kendaraan militer dan cocok dikombinasikan bersamaan detail-detail warna hitam.

Kemudian fascianya diubah menggunakan grill berbentuk lubang vertikal tapi dengan jumlah celah 8, bukan 7 seperti Jeep orisinal.

Untuk menambah kesan realistis, kap mesin dipasangkan add-on supaya desainnya lebih mengotak dan proporsional bersama grill barunya.

detail tampilan Suzuki Hustler dengan body kit Carabina
damd.co.jp
detail tampilan Suzuki Hustler dengan body kit Carabina

Bumper ikut didesain ulang, menghasilkan garis horizontal sederhana dan skid plate yang nampak kokoh di bawah.

Geser ke samping ubahannya tidak terlalu banyak, tapi ada detail unik berupa stiker bintang di tutup lubang bensin seperti Jeep Willys era Perang Dunia II.

Di bagian belakang, hadir aksesori berupa taillamp garnish dan rear gate garnish untuk menyelaraskan tampilan mukanya yang sudah garang.

bagian belakang terdapat taillamp garnish dan rear gate garnish
damd.co.jp
bagian belakang terdapat taillamp garnish dan rear gate garnish

Editor : Dida Argadea
Sumber : Damd.co.jp

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bodi Motor Terkena Minyak Rem, Membersihkannya Cukup Pakai Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa