GridOto.com - Pihak kepolisian beberkan kerugian showroom Ivan's Motor yang memajang Porsche 911 GT3 yang ditabrak pengemudi Mitsubsihi Xpander di PIK, Tangerang.
Hal itu disampaikan Kapolsek Teluknaga AKP Wahyu Hidayat kepada GridOto.
"Jadi kemarin kami ngobrol sama korban itu lagi di hitung (kerugian), terus tadi malam kami terima kabar kemungkinan kerugian kurang lebihnya ditaksir sebesar Rp 5,7 Miliar, belum lagi showroom-nya, itu kan kaca semuanya," kata AKP Wahyu Hidayat saat dihubungi GridOto.com, Jum'at (15/3/2024).
Wahyu mengatakan, saat itu kronologi bermula ketika pengemudi Xpander dalam keadaan mabuk itu ingin mampir ke showroom.
"Katanya dia mau ke showroom, tapi masih kami dalami. Terkait motif kami masih melakukan pemeriksaan. Nanti kalau sudah jelas yang menyampaikan pak Kapolres ya," tegasnya.
Sekadar informasi, unit yang ditabrak diduga generasi terbaru 911 GT3 berdasarkan bentuk bodi samping, pelek, lampu belakang dan sayap belakang. Model ini dirilis Porsche mulai 2021.
Sementara untuk harga barunya dikutip dari situs resmi Rp 9,045 Milliar.
Insiden Xpander menabrak showroom hingga merusak Porsche 911 GT3 awalnya viral di media sosial.
Dalam video yang beredar tampak Xpander hitam ringsek karena tertiban besi dan kaca serpihan bangunan dealer.
Apesnya, mobil miliaran 911 GT3 yang kebetulan parkir di showroom kena getah ulah sopir Xpander.
Kap mesin mobil Jerman ini penyok hampir terlipat, sementara bagian wajahnya diprediksi rusak berat walau tak tampak terlalu jelas dalam video.
Selain Porsche, showroom ini juga memajang banyak mobil mewah lain termasuk McLaren dan Mercedes-Benz.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR