GridOto.com - Kawasaki Ninja 250 saat ini menjadi produk termurah dari jajan Ninja Series yang beredar di Indonesia.
Meski begitu, motor baru yang bermain di segmen sport fairing 250 cc ini tetap memiliki aura racy yang tidak kalah dengan varian di atasnya.
Bisa dilihat dari fascia yang mengadopsi desain headlamp dan stoplamp LED khas Ninja series, begitu juga dengan lekukan fairingnya.
Meski tampangnya agresif khas motor balap, sisi ergonomi pada Kawasaki Ninja 250 lebih ke arah motor sport touring yang mengejar kenyamanan.
Bicara performa, ia dibekali mesin 2 silinder segaris 249 cc DOHC 8 katup berpendingin cairan, dipadu sistem injeksi dan transmisi manual 6-percepatan.
Dengan kompresi mesin 11,6:1 menghasilkan tenaga sebesar 35,6 dk pada 12.500 rpm, serta torsi maksimum 22 Nm pada 10.500 rpm.
Sektor rem menggunakan cakram dengan kaliper Nissin 2 piston di kedua rodanya, untuk varian SE sudah dilengkapi sistem ABS.
Baca Juga: Pakai Livery Top Gun, Inilah Kawasaki Ninja 1000SX 40th Anniversary Edition
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Sumber | : | kawasaki-motor.co.id |
KOMENTAR