Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ahli Ingatkan Pemotor Harus Turun Saat Isi Bensin, Ini Alasannya

Isal - Sabtu, 2 Maret 2024 | 18:05 WIB
Saat melakukan proses isi bensin pengendara motor dianjurkan turun dari motor
Aong/MOTOR Plus-online
Saat melakukan proses isi bensin pengendara motor dianjurkan turun dari motor

GridOto.com - Tanpa melihat jenis motor, ahli ingatkan pengendara harus turun ketika isi bensin.

Soalnya, keharusan pengendara turun saat isi bensin motor terkait dengan keamanan.

"Coba bayangkan kalau terjadi kebakaran saat isi bensin, lebih cepat mana posisi yang bisa menyelamatkan diri?," buka Hendrik Ferianto, Safety Riding Instructor PT Astra Honda Motor (AHM) kepada GridOto.

"Pengendara yang masih di atas motor atau di samping motor?," tambahnya.

Baca Juga: Isi Bensin di Inggris, Ada 4 Pilihan Bensin dan Diesel, Harga Berapa?

Pria yang disapa Erik ingin menyampaikan kalau pengendara isi bensin turun dari motor, pengendara bisa langsung menyelamatkan diri kalau ada bahaya.

Misalnya saat isi bensin terjadi kebakaran, pengendara bisa lebih cepat menyalamatkan diri.

Ini alasannya pengendara harus turun saat isi bensin motor
MOTOR Plus-online.com
Ini alasannya pengendara harus turun saat isi bensin motor
"Dengan berada di samping motor, pengendara bisa langsung sigap kalau terjadi bahaya," jelas Erik yang bersama timnya meraih posisi kedua The 1st Asia & Oceania Honda Safety Instructors Competition yang digelar di Phuket, Thailand, 2023 lalu.

"Misalnya terjadi kebakaran saat melakukan pengisian bensin," tutupnya saat ditemui di Kawasan Ancol, Jakarta Utara.

Pria yang disapa Erik ingin menyampaikan kalau pengendara isi bensin turun dari motor, pengendara bisa langsung menyelamatkan diri kalau ada bahaya
Isal/GridOto.com
Pria yang disapa Erik ingin menyampaikan kalau pengendara isi bensin turun dari motor, pengendara bisa langsung menyelamatkan diri kalau ada bahaya

Baca Juga: Sekali Isi Bensin Full, Honda Stylo 160 Bisa Menempuh Jarak Sejauh Ini

Jadi, itu alasannya saat isi bensin motor pengendara harus turun.

Demi keselamatan, sebaiknya turun dari motor ketika proses isi bensin.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Begini Cara Melepas Ban Serep Innova Zenix, Kuncinya Ada di Balik Karpet Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa