Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modif Lampu Wuling Air ev Jadi Projie Bisa Gak Ya? Ini Penjelasannya

Aditya Pradifta - Rabu, 21 Februari 2024 | 14:00 WIB
ILUSTRASI Wuling Air EV
Angga Raditya
ILUSTRASI Wuling Air EV

GridOto.com - Modifikasi lampu utama Wuling Air ev dengan part aftermarket berupa lampu proyektor bisa tidak ya? Seperti ini penjelasannya.

"Kami pernah trial tapi memang belum banyak, pada dasarnya bisa-bisa saja," ujar Andry Raja, Technical Support Sampurna Part Niaga (Autovision).

"Tapi memang risikonya tentu kapasitas baterai menjadi berkurang, terutama untuk jarak tempuhnya karena beban listrik menjadi lebih besar," ungkap Raja.

Harus diakui bahwa itu adalah resiko yang harus ditanggung mobil listrik yang memang sumber energinya berasal dari baterai.

Baca Juga: Hadir di IIMS 2024, Mobil Listrik Toyota Terlaris Ini Curi Perhatian Pengunjung

Deretan display lampu BiLED Projector
Aditya Pradifta/GridOto.com
Deretan display lampu BiLED Projector

Namun jika konteksnya Wuling Air ev diganti headlamp-nya dengan model LED proyektor tentu secara teknis beda ceritanya.

"Kita pernah trial juga dan itu memang lumayan sulit buat membuka rumah lampunya," ujar Lily Hernawan, Direktur Sampurna Part Niaga (Autovision).

"Sebetulnya bisa saja tapi butuh alat khusus, kalau pakai metode yang biasanya jadi cukup beresiko," lanjut pria ramah ini.

Biasanya mika dan rumah lampu memang dipasang dengan metode pengeleman khusus.

Metode ini memungkinkan kekedapan pada ruang headlamp sehingga aman dari aliran udara yang bisa membuat debu masuk, bahkan air sekali pun.

Baca Juga: Boleh Atau Tidak Mobil Listrik Upgrade Lampu? Ini Kata Ahlinya

ILUSTRASI Wuling Air ev Long Range
Dok. Wuling Motors
ILUSTRASI Wuling Air ev Long Range

Kembali pada resikonya, tentu saja pada dasarnya bisa namun mengganti headlamp sampai membongkar biasanya menggugurkan garansi.

Selain itu, resikonya juga mengurasi kapasitas baterai lantaran dibebani dengan serapan listrik yang lebih besar.

Akibatnya daya jelajah mobil listrik bisa jauh berkurang dari standardnya.

Jika dalam konteks instalasi audio di mobil listrik, peredam sebaiknya dikurangi penggunaannya.

"Untuk pemasangan peredam di mobil listrik lebih baik diminimalisir biar tidak terlalu berat bebannya," ujar Felix, Supervisor Dharma Audio.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Banjir Diskon Akhir Tahun, Bayar Rp 700 Ribu Bisa Bawa Pulang Motor Yamaha

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa