GridOto.com - KYT mulai jual helm buat ajang MotoGP secara umum.
Bersamaan dengan KYT Media Gathering, PT Tarakusuma Indah (TKI) meluncurkan KYT KX 1-Race GP dengan motif edisi Indonesian GP 2023.
“Helm balap itu memang biasanya tidak dijual secara umum,” buka Henry Tedjakusuma selaku Direktur PT TKI kepada GridOto.
“Melihat peminat dan mudah-mudah bisa menjadi kebanggan nasional kami memutuskan untuk menjual KYT KX 1-Race GP,” tambahnya saat ditemui pada Senin (19/02/2024).
Berkolaborasi dengan Drudi Performance dan pembalap Enea Bastianini, KYT KX 1-Race GP kini punya motif yang bernama Garuda Riders.
Motif Garuda Riders menggambarkan La Bastia atau mahluk buas yang merupakan julukan dari Enea Bastianini.
Garuda dipilih menjadi motif KYT KX 1-Race GP selain lambang negara, karena bisa menunjukkan kesetiaan serta pengabdian tanpa pamrih.
Selain garuda, motif batik Mega Mendung juga manjadi kelir helm yang digunakan pada helm balap MotoGP ini.
Baca Juga: Helm MotoGP KYT Dijual di IIMS 2024, Harganya Bikin Kaum Mendang-mending Pusing
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR