Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Apakah Nama Valentino Rossi Karena Hari Valentine? Ini Jawabannya

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 15 Februari 2024 | 16:00 WIB
Asal mula nama Valentino Rossi, apakah karena Valentine Day?
VR46 Racing Team
Asal mula nama Valentino Rossi, apakah karena Valentine Day?

GridOto.com - Hari Valentine yang bertepatan dengan Pemilu 2024 kemarin, sering kali dihubungkan dengan nama legenda MotoGP, Valentino Rossi.

Nama Valentino Rossi yang merupakan bos VR46 Racing Team, dianggap berhubungan dengan Valentine Day yang jatuh pada 14 Februari.

Apalagi pelafalan Valentino dan Valentine sangat mirip, sehingga banyak penggemar yang menganggap demikian.

Ditambah lagi The Doctor lahir pada 16 Februari 1979, hanya berselisih dua hari saja dari peringatan hari Valentine.

Namun perlu diketahui bahwa hal tersebut ternyata tidaklah benar, karena nama Rossi tidak ada hubungannya sama sekali dengan Valentine Day.

Sang ayah, Graziano Rossi, mengungkap awal mula ia memberikan nama Valentino Rossi kepada anak laki-lakinya itu.

Hal itu dijabarkan oleh Graziano dalam biografi 'Rossi-Sang Legenda' karya Michel Turco.

"Siapa bilang nama anakku Valentino itu karena lahir berdekatan dengan 14 Februari?," ungkap sang ayah.

Graziano menegaskan bahwa nama anaknya itu diambil dari seseorang yang dekat dan memiliki jasa terhadapnya.

Baca Juga: Kencang di Tes MotoGP Sepang, Pedro Acosta Dipuji Para Rivalnya

Editor : Dida Argadea
Sumber : buku Rossi - Sang Legenda, karya Michel Turco,motosprint.it

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

MotoGP Valencia 2024 Dibatalkan, Ini Calon Sirkuit Penggantinya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa