GridOto.com - Mitsubishi Xpander generasi awal punya salah satu kelemahan yang sangat tidak disukai para pemiliknya yakni sorot cahaya headlamp yang kurang terang.
Kebanyakan tentu menggantinya (headlamp) langsung dengan lampu proyektor custom.
"Keluhan itu banyak di awal-awal Xpander dijual tuh lampu depannya. Memang redup banget," jelas Rico, bos Shine Auto Light.
"Jadi kebanyakan memang di awal-awal itu pada ganti headlamp pakai projie," sambungnya.
Namun kali ini tidak membahas soal headlamp Mitsubishi Xpander.
Baca Juga: Mitsubishi Xpander Juga Bisa Bergaya Samlong, Mulai Dari Ganti Pelek
Melainkan upgrading lampu lain di depan yakni foglamp dengan menggunakan proyektor.
Pada dasarnya memang mengganti lampu bawaan dengan versi projie, namun pengerjaannya relatif lebih simpel.
"Jadi dengan menanamkan lampu proyektor di dalam fog lamp, lebih terang dan fungsinya bisa seperti lampu utama," jelas Krisna, punggawa Lumens Light.
"Terus mode nyalanya itu bisa mode dekat atau jauh," sebutnya menambahkan.
Penggunaan lampu proyektor nantinya menghasilkan jangkauan penerangan lebih jauh dan terang dalam gelap di cuaca normal.
Baca Juga: Tren Lampu BiLED Makin Marak, Dua Versi Terbaru Segera Diluncurkan
"Untuk pencahayaan malam hari sangat membantu sekali," terang Krisna lagi.
Hal ini lantaran perlu dibuatkan dudukan dan setting sorotan agar lurus. "Karena tiap mobil pasti beda dudukannya jadi harus dibuat begitu," lanjut Krisna.
Dengan pengerjaan seperti itu Krisna membanderol pada harga Rp 2 juta, itu sudah termasuk pasang.
"Spek yang didapat tuh projector foglamp + HID set + instalasi," pungkasnya.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR