Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jarang Ganti Filter Udara Mobil Diesel Bikin Komponen Ini Jadi Begini

Ryan Fasha - Senin, 12 Februari 2024 | 10:00 WIB
Saluran intake pada turbo mesin diesel ditutup saat terjadi diesel runway
Saluran intake pada turbo mesin diesel ditutup saat terjadi diesel runway

GridOto.com - Semua pasti sudah tahu fungsi dari komponen filter udara ini.

Ya, filter udara ini sebagai penyaring atau filterisasi udara yang akan masuk ke dalam mesin.

Pada mesin diesel terutama yang menggunakan turbo tetap terdapat filter udara ya sob.

Sering kali kondisi mesin mobil diabaikan seperti membersihkan dan mengganti filter udara.

Jarang ganti filter udara pada mesin diesel ternyata mempercepat kerusakan komponen lho.

 ILUSTRASI. Perbedaan kondisi filter udara.
Radityo Herdianto / GridOto.com
ILUSTRASI. Perbedaan kondisi filter udara.

Baca Juga: Filter Udara Kotor Dibiarkan Enggak Diganti, Ini Dia Efeknya

"Filter udara yang jarang diganti dan filter yang kotor terus dipakai bikin turbo terutama bagian housing dan turbin jadi cepat jebol," buka Andry Cahyadi, pemilik bengkel X-Boost Station.

"Filter udara yang terlalu kotor ini bisa membuat debu-debu halus masuk ke turbo," tambah Andry yang bengkelnya ada di Teluk Buyung, Bekasi.

Debu-debu yang menempel ini lama kelamaan akan menumpuk dan merusak housing serta turbin.

Housing turbo jadi rawan baret, begitu juga dengan turbinnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Suparna, Kepala Bengkel resmi Toyota Auto2000, Cilandak, Jakarta Selatan.

Turbin Keong Turbo Pecah
Radityo Herdianto / GridOto.com
Turbin Keong Turbo Pecah

Baca Juga: Beli Mobil Bekas Nissan March, Harga Filter Udaranya Cuma Segini

"Bagian housing dengan turbin itu sangat rapat, jadi kalau banyak menumpuk debu-debu lama kelamaan pasti akan rusak," terangnya.

Tidak ada solusi selain mengganti filter udara secara berkala.

"Agar penyaringan lebih maksimal disarankan tetap gunakan filter udara original karena kerapatannya sudah diperhitungkan agar enggak banyak debu-debu yang lolos dan merusak turbo," jelasnya.

Filter udara mobil diesel jadwal penggantiannya sama dengan mobil bensin yakni 

Jadi itulah komponen yang bisa rusak saat filter udara jarang diganti dan dibersihkan.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ternyata, Mobil Yang Jarang Dipakai Beresiko Mengalami Overheat

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa