GridOto.com - VR46 Racing Team akan menjalani musim balap MotoGP 2024 dengan warna baru.
Tentunya berkat title sponsor baru yaitu Pertamina Enduro serta susunan pembalap baru dengan kehadiran Fabio Di Giannantonio.
Fabio Di Giananntonio akan mendampingi Marco Bezzecchi untuk MotoGP 2024, menggantikan peran Luca Marini yang hijrah ke Repsol Honda.
Pembalap asal Roma, Italia tersebut pindah ke Pertamina Enduro VR46 Racing Team dengan membawa hasil baik yang ia raih bersama Gresini Racing tahun lalu.
Utamanya di akhir musim, di mana ia sukses mencetak dua podium sekaligus kemenangan perdana di MotoGP Qatar.
Fabio Di Giannantonio mengatakan kalau ia percaya bisa langsung tampil baik sejak awal tahun ini.
"Tentunya penting untuk menjalani tes yang baik di Sepang dan Qatar," ucapnya kepada GridOto.com dalam sesi media scrum, Rabu (24/1/2024).
"Tapi saya pikir kami akan siap untuk bertarung di depan sejak balapan pertama di Qatar," lanjutnya.
Ia mengatakan, fokusnya kini adalah membiasakan diri dengan tim dan motor barunya, yaitu Ducati Desmosedici GP23.
Baca Juga: Mentereng! Tim Valentino Rossi Pamer Livery Bersponsor Pertamina Enduro Buat MotoGP 2024
Sesuatu yang menurutnya tidak akan menjadi masalah, berkat dukungan kru Pertamina Enduro VR46 Racing Team yang profesional.
Serta tentunya peran sang empunya tim yaitu Valentino Rossi, yang sekaligus berperan sebagai mentor.
"Punya Valentino Rossi sebagai bos pastinya juga akan sangat membantu," ucap pembalap yang akrab disapa Diggia itu dalam kesempatan yang sama.
"Karena saya akan punya the GOAT, the Greatest of All Time (terbaik sepanjang masa) untuk membantu memberikan petuah bagi saya," tutupnya.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR