GridOto.com - Lari dan manuver Toyota Avanza bisa dibuat jadi semakin mantap, cuma perlu mengandalkan part satu ini.
Seperti mobil standrd pada umumnya, set up suspensi memang disiapkan demi menjaga kenyamanan dan durability.
Maka wajar jiika LMPV seperti Toyota Avanza, Mitsubishi Xpander, dan sebagainya mengalami sedikit limbung saat menemui jalan bergelombang saat kecepatan tinggi.
Semakin terasa saat manuver pada kecepatan yang relatif tinggi.
Jadi beberapa pabrikan aftermarket juga memproduksi lowering kit yang tidak hanya sebagai fashion kendaraan tapi juga memiliki fungsi dari segi performa.
Baca Juga: Penjualan LMPV Selama 2023, Apakah Toyota Avanza Masih Paling Laris?
"Umumnya memang kalau aftermarket itu bikin per atau lowering kit dibuatnya lebih keras," terang Midun, bos Jaya Spring di Jl. Haji Nawi, Jakarta Selatan.
"Tujuannya memang untuk performa dan bisa menopang bobot kendaraan lebih baik," sebutnya menambahkan.
Midun juga menjelaskn bahwa material lebih keras ini diperlukan karena jarah bagian atas dengan bagian bawah per menjadi lebih dekat.
"Otomatis kalau per gak keras jadi kalau ga keras dia bisa amblas," kata Midun menukas.
Salah satu yang cukup populer di pasar Indonesia adalah lansiran Eibach dan Tein.
Baca Juga: Kena Dampak Skandal Uji Keselamatan Daihatsu, Ini Spek Toyota Avanza
"Fokus kami mengembangkan Eibach untuk otomotif adalah pada performance," kata Benjamin Keogh, CEO Asia Pacific Eibach Group saat ditemui GridOto.
"Sehingga laju kendaraan menjadi jauh lebih stabil saat bermanuver dan melaju kencang," sambung Ben.
Harga lowering kit Eibach dibanderol satu set pada harga Rp 3,6 jutaan/set.
Sementara Tein harganya lebih mahal yakni di angka Rp 4,7 jutaan/set.
Pilihan lain ada dari Triple S yang banderol harganya pada Rp 3,4 jutaan.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR