GridOto.com - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) beberapa waktu lalu resmi meluncurkan Lexi LX 155.
Sesuai namanya, Yamaha Lexi generasi terbaru ini menggunakan mesin lebih besar yakni 155 cc, dari sebelumnya 125 cc.
Mesin tersebut sejatinya masih satu basis dengan mesin yang digunakan Yamaha NMAX dan Aerox.
Namun, mesin Lexi LX 155 telah mengusung teknologi Blue Core generasi terbaru yang membuat torsinya lebih besar ketimbang NMAX dan Aerox.
Baca Juga: Akhirnya Terjawab, Arti 'LX' pada Lexi LX 155 Ternyata Singkatan dari Kata Ini
Lantas apakah kehadiran Lexi LX 155 ini akan mengancam eksistensi kedua saudaranya tersebut?
Menurut Antonius Widiantoro, Deputy General Manager Marketing Communication YIMM, masing-masing produk di ketagori Maxi Family memiliki perbedaan karakter.
"NMAX itu ditujukan bagi mereka yang suka berpergian jauh atau turing. Kemudian XMAX pastinya cc lebih besar, Aerox untuk lebih sporty," ucap Anton di sela-sela peluncuran, Jumat (12/1/2024).
Sedangkan, Lexi lebih ditujukan untuk konsumen yang mengincar dek atau pijakan kaki lebih luas.
"Ini kan (flat deck) beda dibanding saudaranya yang lain. Jadi itu dipertahankan tetapi kami kasih mesin yang lebih besar, fitur Y-Connect, full speedometer dan lampu LED," ucapnya.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR