Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Terbang ke Vietnam Jokowi Ajak VinFast Buka Pabrik Mobil Listrik di Indonesia, Sudah Investasi Rp 18,7 Triliun

Naufal Nur Aziz Effendi - Minggu, 14 Januari 2024 | 14:00 WIB
Presiden Jokowi saat menjajal mobil listrik VinFast
YouTube Sekretariat Presiden
Presiden Jokowi saat menjajal mobil listrik VinFast

GridOto.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan langsung ke pabrik mobil listrik VinFast di Kota Hai Phong, Vietnam, pada Sabtu (13/1/2024).

Dalam lawatan tersebut, Presiden Jokowi berkesempatan meninjau langsung proses produksi bersama dengan Chairman VinFast, Pham Nat Vuong.

"Kami meninjau langsung pabrik mobil listrik VinFast, melihat proses perakitan, pemasangan baterai mobil, dan mencoba sensasi duduk di balik kemudi mobil listrik VinFast," tulis keterangan akun Instagram @jokowi.

Selain itu, ia juga mendukung penuh rencana investasi VinFast di Indonesia karena dianggap sebagai insdustri yang berkembang sangat pesat.

"Kehadiran VinFast di Indonesia akan membuat ekosistem kendaraan listrik di Indonesia lebih berkembang. Ekosistem besar industri ini akan segera terbangun," lanjutnya.

Menurut Presiden Jokowi, Chairman VinFast juga menyampaikan akan segera memulai konstruksinya di Tanah Air dalam waktu secepatnya.

"Sehingga nantinya bisa disambungkan dengan industri baterai listrik." bebernya.

Pada kunjungan di pabrik VinFast, Presiden didampingi Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Gandi Sulistiyanto, dan Duta Besar Indonesia untuk Vietnam Denny Abdi.

Presiden Jokowi melakukan kunjunga ke pabrik mobil listrik VinFast di Vietnam dan mendukung rencana investasi senilai Rp 18,7 triliun di Indonesia
YouTube Sekretariat Presiden
Presiden Jokowi melakukan kunjunga ke pabrik mobil listrik VinFast di Vietnam dan mendukung rencana investasi senilai Rp 18,7 triliun di Indonesia

Baca Juga: Mobil Listrik VinFast VF5 Sudah Bisa Dipesan, Dealer Ungkap Prediksi Harganya

Menurut Erick Thohir, total investasi VinFast di Indonesia mencapai 1,2 miliar USD atau setara dengan Rp 18,7 triliun dan memiliki rencana produksi 250 ribu unit.

"Itu yang dinamakan hilirisasi oleh bapak Presiden Jokowi, di mana mendorong nikel menjadi baterai dan akhirnya kita dimungkinkan menjadi salah satu pemain atau produsen mobil listrik di Asia Tenggara ataupun Asia ke depan," ujarnya melalui akun @erickthohir.

Menurutnya, VinFast adalah salah satu perusahaan swasta di bidang otomotif terbesar di Vietnam.

"Pabrik ini mampu bersaing dengan para pemain otomotif listrik global dengan memiliki pabrik di Amerika Serikat. VinFast memproduksi 250 ribu unit mobil per-tahun," ujarnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Erick Thohir (@erickthohir)

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Viral Lampu Merah di Bandung Bikin Tua di Jalan, Simak Aturan Durasinya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa